¨Seorang Brigadir J bahkan membantu menyetrika baju anak2 Ferdy Sambo Bu Putri bahkan minta izin kepada orang tua Brigadir J agar dijadikan sbg anak angkat Kira2 SETAN apa yang membuat Sambo menembak Brigadir J padahal mereka sebegitu dekatnya dan Birgadir J begitu BAIK?¨ tulis akun Twitter tersebut pada Senin (22/8/2022).
Dalam unggahan tersebut, terlihat foto Brigadir J yang mengenakan kaos berwarna abu-abu sedang duduk di depan meja sambil menyetrika baju berwarna putih yang diduga milik anak-anak Irjen Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.
Beredarnya foto Brigadir Yosua tersebut pun langsung menjadi sorotan netizen dan menuai banyak komentar. Banyak yang menilai betapa jahatnya Sambo dengan sosok Brigadir J yang baik dan rajin itu.
¨Ini tuh mereka gasanggup nyewa ART atau semacam ospek para ajudan? Miris banget litanya,¨ kata netizen.
¨Katanya horang kayah… Masa ga bisa bayar art beneran, kesian atuh ajudan nyetrika baju,¨ tulis netizen.
¨Lho...emang ajudan smpe setrika segala? Dan lagi baju2 anknya.... Gw kira...ajudan itu cm ngawal....gk lebih,¨ komentar netizen.
Ferdy Sambo Divonis Hukuman Mati
Ferdy Sambo divonis hukuman mati atas kasus pembunuhan berencana Brigadir J atau Brigadir Yosua Hutabarat. Ketua Majelis Hakim Wahyu Iman Santoso untuk Ferdy Sambo itu berdasarkan Pasal 100 KUHP 2023 tentang pembunuhan berencana.
"Mengadili, menyatakan terdakwa Ferdy Sambo telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan dengan sengaja dan dengan rencana terlebih dahulu merampas nyawa orang lain," kata hakim ketua Wahyu Iman Santoso saat membacakan amar putusan di PN Jaksel, Senin (13/2/2023).
Load more