LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Sufmi Dasco saat di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Jumat (10/2/2023).
Sumber :
  • DPR RI

Dasco Tegaskan Sandiaga Uno Masih di Gerindra Meski Diisukan Dampingi Anies Baswedan

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menegaskan bahwa Sandiaga Uno masih merupakan kader Partai Gerindra, padahal PKS melirik untuk Anies Baswedan

Kamis, 2 Maret 2023 - 15:43 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menegaskan bahwa Sandiaga Uno masih merupakan kader Partai Gerindra.

Meskipun Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melirik Sandiaga Uno untuk diduetkan dengan bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan pada Pilpres 2024.

“Yang pertama kami pastikan saat ini Pak Sandi masih kader Gerindra dan Wakil Ketua Dewan Pembina di Partai Gerindra,” kata Dasco di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (2/3/2023).

Dia pun menilai PKS belum berkomunikasi secara resmi dengan Sandiaga Uno terkait wacana duet dengan Anies.

Baca Juga :

“Rasanya komunikasi resmi antara PKS dan Pak Sandi itu juga belum dilakukan,” ucapnya.

Selaku kader Partai Gerindra, menurutnya Sandiaga pasti akan mengkomunikasikan terlebih dahulu kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto apabila akan melangsungkan pembicaraan dengan partai politik (parpol) lain menyangkut pencapresan.

“Jika dilakukan saya yakin Pak Sandi juga akan berkonsultasi kepada Ketua Umum atau Ketua Dewan Pembina Pak Prabowo Subianto. Sampai dengan saat ini belum terjadi sehingga saya tidak bisa berkomentar lebih jauh,” tuturnya.

Sebelumnya, Rabu (22/2), Juru Bicara Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Muhammad Iqbal menyatakan Sandiaga Uno berpeluang diusung sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Anies Baswedan

"Saat ini, PKS belum menentukan cawapres, artinya Sandi masih berpeluang untuk bisa diusung PKS. Siapa saja berpeluang, termasuk Sandi, apalagi punya survei yang tinggi dan pernah menang bersama Anies," katanya di Jakarta.

Hal itu disampaikan Iqbal menanggapi hasil survei Voxpol Center Research and Consulting, dimana pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno berpotensi diduetkan untuk Pemilu 2024.

"Saya kira Mas Sandi ini adalah orang yang sangat dekat dengan PKS, karena pernah diusung dan ini adalah pasangan yang pernah menang, artinya kami menyambut baik survei Mas Sandi yang tinggi," katanya menegaskan.

Pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden dijadwalkan pada 19 Oktober 2023 sampai dengan 25 November 2023.

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu) pasangan calon presiden dan wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.

Saat ini ada 575 kursi di parlemen sehingga pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI. 

Bisa juga pasangan calon diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara.(ant/muu)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Rentetan Kasus Penyalahgunaan Senpi oleh Polisi, DPR RI Beri Pesan Menohok

Rentetan Kasus Penyalahgunaan Senpi oleh Polisi, DPR RI Beri Pesan Menohok

Sorotan tajam disampaikan DPR RI terkait aparat polisi yang belakangan waktu didapati kasus penembakan menggunakan senjata api (senpi) hingga menelan sejumlah korbannya.
Reaksi Suporter Malaysia usai Timnas Putri Indonesia Mengalahkan Harimau Malaya dengan Skor 1-0  di Laga Piala AFF Wanita 2024

Reaksi Suporter Malaysia usai Timnas Putri Indonesia Mengalahkan Harimau Malaya dengan Skor 1-0 di Laga Piala AFF Wanita 2024

Suporter Malaysia bereaksi usai Timnas Putri Indonesia mengalahkan Harimau Malaya pada laga menentukan Grup B dan lolos ke babak semifinal Piala AFF Wanita.
Dengan Suara Bergetar, Paman AKP Ulil Sebut Penembak Keponakannya Sudah Biasa Menghilangkan Nyawa Orang: Saya Yakin...

Dengan Suara Bergetar, Paman AKP Ulil Sebut Penembak Keponakannya Sudah Biasa Menghilangkan Nyawa Orang: Saya Yakin...

Paman AKP Ulil yang berprofesi sebagai polisi, yakni Brigjen TNI Elphis Rudy, menyebut pelaku penembakan keponakannya sudah biasa menghilangkan nyawa orang.
Ekonom Sebut PPN 12% Bisa Tambah Penerimaan Negara hingga Rp75 Triliun, Tapi Pemerintah Wajib Mempertimbangkan Hal Ini

Ekonom Sebut PPN 12% Bisa Tambah Penerimaan Negara hingga Rp75 Triliun, Tapi Pemerintah Wajib Mempertimbangkan Hal Ini

Ekonom Bright Institute Awalil Rizky memproyeksikan bahwa kenaikan PPN dari 11% ke 12% akan bisa menambah penerimaan negara hingga sekitar Rp75 triliun.
Lirik Al I'tiraf, Syair dari Abu Nawas Berisi Pengakuan atas Perbuatan Dosa

Lirik Al I'tiraf, Syair dari Abu Nawas Berisi Pengakuan atas Perbuatan Dosa

Berikut lirik Al I'tiraf merupakan syair dibuat oleh penyair Abu Nawas di masa Khalifah Harun ar Rasyid di Baghdad, Irak menjadi amalan pengakuan berbuat dosa.
Menteri Nusron Wahid Tegas Minta Kementerian ATR/BPN Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

Menteri Nusron Wahid Tegas Minta Kementerian ATR/BPN Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid meminta seluruh unit kerja Kementerian ATR/BPN meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Trending
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Walaupun sudah berlalu dua minggu lepas, pelatih Jepang Hajime Moriyasu tiba-tiba mengungkit kemenangan atas Timnas Indonesia di Jakarta kepada media setempat.
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai sekarang shalat dhuha baca surah ini agar rezeki mengalir deras dan keinginan cepat tercapai kata Ustaz Adi Hidayat, bukan surah Ad-Dhuha, ternyata...
Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, akhirnya menceritakan momen saat dirinya dan tim menyambangi Indonesia setelah berakhirnya kompetisi Liga Voli Korea musim lalu.
Kemenangan Timnas Indonesia Jadi Sorotan Dunia, Media Belanda Beri Julukan Buat Garuda usai Kalahkan Arab Saudi

Kemenangan Timnas Indonesia Jadi Sorotan Dunia, Media Belanda Beri Julukan Buat Garuda usai Kalahkan Arab Saudi

Keberhasilan Timnas Indonesia raih kemenangan atas Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 beberapa waktu lalu mendapat sorotan dari sejumlah media asing.
Selengkapnya
Viral