LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Freddy Budiman Sebelum Eksekusi Mati
Sumber :
  • Kolase tim tvOnenews.com

Menjelang Ajalnya, Freddy Budiman Sampaikan Pesan Terakhir Kepada Masyarakat Sebelum Eksekusi: Bertaubatlah!

Banyak pesan yang disampaikan kepada anaknya sebelum ia berpisah. Tak hanya kepada anak-anaknya, Freddy pun menyampaikan banyak pesan kepada masyarakat luas

Kamis, 9 Maret 2023 - 13:50 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Mantan Gembong Narkoba, Freddy Budiman masih menjadi sorotan publik setelah namanya kembali disebut setelah terdakwa Ferdy Sambo menerima vonis hukuman mati oleh Majelis Hakim atas kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J. 

Freddy Budiman telah dieksekusi mati pada 29 Juli 2016 di Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. Kini momen-momen sebelum eksekusi mati Freddy Budiman kembali terulang. 

Belum lama ini, anak Freddy Budiman, Fikri Budiman menceritakan ayahnya sebelum pada akhirnya berpisah untuk selama-lamanya.

Banyak pesan yang disampaikan kepada anaknya sebelum ia berpisah. Tak hanya kepada anak-anaknya, Freddy pun menyampaikan banyak pesan kepada masyarakat luas.

Sebuah pesan dari Freddy Budiman disampaikan saat dirinya masih berada di dalam penjara. Pesan tersebut ditujukan untuk masyarakat luas yang memiliki kesalahan, terutama kesalahan yang sama sepertinya.

Baca Juga :

Seperti apa pesan yang disampaikan oleh Freddy Budiman, simak informasinya berikut ini.

Pesan Terakhir Untuk Sang Anak


Potret Fikri Budiman dan Freddy Budiman. (Kolase tvOnenews)

Fikri Budiman mengaku sangat hancur di saat mengetahui ayahnya harus di eksekusi mati pada waktu kejadian tahun 2016 silam.

"Yang pasti hancur banget, apalagi pada saat itu masih  umur 15 tahun dan belum bisa berpikir jernih, berpikir positif yang mungkin berpikir dewasa," ucap Fikri yang dilansir dari tayangan Youtube Cumicumi, pada Sabtu 4 Maret 2023.

Fikri dan keluarga juga hanya diberi waktu 4 hari menjelang dilaksanakannya eksekusi mati terhadap Freddy Budiman. 

Fikri pun mengaku tidak ada tempat dirinya untuk bersandar, karena pada saat itu dirinya pun terpisah dengan ibu kandungnya, yang merupakan istri kedua mendiang Freddy Budiman.

"Pada akhirnya sendiri, nenangin diri sendiri, terus lebih banyak mengurung diri. Nggak bisa ke temen karena temen nggak ada yang tahu, begitu pula sahabat." ujarnya.

"Mau cerita ke tante atau nenek, semuanya merasakan hal yang sama  apa yang aku rasain. Jadi yaudah sendiri," imbuhnya.

Di kala sendiri menghadapi kehilangan sosok ayah ini pun menjadikan Fikri pernah mempertanyakan kepada Tuhan.

"Mempertanyakan ke Tuhan pernah, pada saat itu aku mikirnya 'kenapa harus aku?' dari sekian banyak manusia yanga ada di dunia ini. Kenapa harus aku yang terpilih untuk menjalanin proses ini ," ujarnya.

"Pada akhirnya aku mikir, semua ada hikmahnya setelah sudah bisa berpikir positif. Walaupun pada saat itu nggak bisa berpikir kayak gini," ungkapnya.

Lebih lanjut, Alvin Adam selaku Host dalam program tersebut menanyakan soal apa momen terbaik Fikri Budiman bersama ayahnya Freddy Budiman menjelang akhir-akhir eksekusi mati.

"Pas papa udah pindah dari Nusakambangan ke Jakarta, papa akhirnya di lapas sekitaran Jakarta tuh aku yang tiap hari nemenin papa. Anterin makanan buat papa," ucapnya.

"Momen makan bareng sama papa jadi momen terbaik aku sih, karena di saat dalam lapas tuh nggak ada banyak kegiatan yang bisa dilakuin selain ngobrol ya, kita hanya makan, makan bareng," sambung Fikri.

Fikri juga mengenang pada saat ayahnya akan segera dieksekusi mati di Lapas Nusakambangan. 

"Pas papa mau dieksekusi, semua hal yang aku butuhin sekarang tuh papa sudah ngasih tahu," ungkapnya.

Salah satu hal disampaikan Freddy Budiman adalah tentang bekal perkuliahan untuk Fikri dalam memilih jurusan hingga menanyakan hobi hingga pasangan.

"Jadi semua hal tuh papa jabarin sebelum papa pergi, karena ini kan perjalanan satu tiket aja,  nggak bisa balik lagi. Jadi mungkin papa  memanfaatkan waktu itu untuk apapun yang papa pengen kasih tahu, dikasih tahu semua pada waktu itu" kenang Fikri.

Pesan Terakhir Untuk Masyarakat


Potret Freddy Budiman. (Kolase tvOnenews)

Beredar sebuah video yang menayangkan Freddy Budiman saat menjelang eksekusi mati. Ketika Freddy Budiman berada di sel isolasi, ia menilai keluar masuk penjara merupakan hal yang biasa baginya. 

Sebelumnya Freddy Budiman pernah masuk penjara dengan kasus yang sama, yaitu kasus peredaran narkoba. Setelah keluar dari tahanan, ia tidak jera dan kembali melakukan aksi yang sama. 

Bahkan, Freddy pun masih bisa mengatur alur peredaran narkoba di dalam penjara. Setelah itu, ia menerima vonis hukuman mati.

Namun, setelah dijatuhi vonis hukuman mati, ia mengaku menyesal serta mengimbau masyarakat agar menjauhi narkoba.

“Saran saya, kalau bisa menghindarkan lah. Kena hukuman mati itu sebenarnya suruh cepet-cepet lari dari tuhannya, maka bertaubatlah,” ungkap Freddy Budiman dalam sebuah video yang diunggah pada kanal YouTube Kompas TV, dikutip pada (9/3/2023).

Freddy Budiman menyarankan kepada masyarakat untuk menghindar dari Narkoba. Bila sudah terlanjur, maka bertaubatlah. Sebab ia menanyakan bahwa di dunia ini apalagi yang dicari.

“Apalagi yang dicari, pak,” ia mengatakan kepada yang mengajaknya wawancara.

Freddy Budiman menitipkan banyak pesan kepada masyarakat maupun anaknya sendiri. Freddy Budiman kini telah dieksekusi mati pada 29 Juli 2016 di Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. (Ind/kmr)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Menag Laporkan Barang Gratifikasi ke KPK

Menag Laporkan Barang Gratifikasi ke KPK

Menteri Agama (Menag) menyerahkan barang gratifikasi ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Selasa (26/11/2024). 
Ketua PBNU Soroti Santri Ponpes di Bantaeng Sulsel Tewas Gantung Diri Diduga Alami Kekerasan: Harus Ditangani...

Ketua PBNU Soroti Santri Ponpes di Bantaeng Sulsel Tewas Gantung Diri Diduga Alami Kekerasan: Harus Ditangani...

Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Ulil Abshar Abdalla alias Gus Ulil mendengar kasus santri yang tewas bunuh diri dari Ponpes di Bantaeng, Sulsel.
Ambil Uangnya Tapi Jangan Coblos Orangnya? Ustaz Adi Hidayat: Jika Terus Begitu Jangan Harap Masa Depan Indonesia Akan Baik!

Ambil Uangnya Tapi Jangan Coblos Orangnya? Ustaz Adi Hidayat: Jika Terus Begitu Jangan Harap Masa Depan Indonesia Akan Baik!

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyoroti ungkapan di masyarakat yang mengatakan ambil uangnya namun jangan coblos orangnya. Jika dilakukan, kata UAH, jangan berharap sesuatu yang baik terjadi di masa depan.
Cegah Penyalahgunaan, Ratusan Lembar Surat Suara Rusak Pilkada 2024 Dibakar KPU Gresik

Cegah Penyalahgunaan, Ratusan Lembar Surat Suara Rusak Pilkada 2024 Dibakar KPU Gresik

Untuk mencegah terjadinya tindakan penyalahgunaan dan kecurangan Pilkada 2024, ratusan surat suara rusak dimusnahkan dengan cara dibakar oleh KPU Gresik.
Siswa SMP Belajar Huruf Hiragana Memangnya Nggak Susah?

Siswa SMP Belajar Huruf Hiragana Memangnya Nggak Susah?

Demi mewujudkan impian menciptakan generasi unggul dan berdaya saing internasional, tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Universitas Negeri Surabaya (Unesa) -
Kabar Baik! Gaji Guru PNS Naik Sebesar 1 Kali Gaji Pokok

Kabar Baik! Gaji Guru PNS Naik Sebesar 1 Kali Gaji Pokok

Rencana kenaikan gaji guru PNS diungkapkan Menteri Pendididikan Dasar dan menengah (Mendikdasmen) Abdul Muti, Selasa (26/11/2024).
Trending
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai sekarang shalat dhuha baca surah ini agar rezeki mengalir deras dan keinginan cepat tercapai kata Ustaz Adi Hidayat, bukan surah Ad-Dhuha, ternyata...
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Walaupun sudah berlalu dua minggu lepas, pelatih Jepang Hajime Moriyasu tiba-tiba mengungkit kemenangan atas Timnas Indonesia di Jakarta kepada media setempat.
Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, akhirnya menceritakan momen saat dirinya dan tim menyambangi Indonesia setelah berakhirnya kompetisi Liga Voli Korea musim lalu.
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Selengkapnya
Viral