Jakarta, tvOnenews.com - Bakal capres Partai NasDem Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kembali bertemu.
Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengungkapkan pertemuan itu dilakukan untuk membahas terkait perkembangan situasi terkini.
“Termasuk saling berbagi info mengenai kegiatan masing-masing. Mas AHY baru saja melakukan pidato politik minggu lalu, menyuarakan keresahan rakyat. Lalu, Mas Anies ke Jawa Timur, menemui masyarakat yang menyampaikan harapannya secara langsung,” kata Herzaky dalam keterangan tertulis, Rabu (22/3/2023).
Dia menyebut Anies dan AHY juga saling berdiskusi dan memberikan masukan. Mereka juga membahas soal rencana bersama untuk masa depan.
“Apalagi sebentar lagi sudah memasuki bulan Ramadhan,” tuturnya.
Herzaky menjelaskan pertemuan tersebut berlangsung selama hampir dua jam. Menurutnya, setiap kali AHY bertemu Anies, pihaknya selalu optimis untuk Pilpres 2024
“Setiap pertemuan seperti ini berlangsung, optimisme kita semakin meningkat. Percaya kalau harapan akan perubahan dan perbaikan semakin dekat ke tujuannya,” jelas dia.
Load more