Jakarta, tvOnenews.com - Pihak Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri mengungkap keenam tersangka terorisme yang ditangkap di Lampung merupakan jaringan Jemaah Islamiyah (JI).
Hal itu disampaikan oleh Juru Bicara Densus 88 Antiteror Polri, Kombes Aswin Siregar pada kegiatan konferensi persnya di Gedung Divisi Humas Mabes Polri.
"Keterlibatan mereka seperti yang sudah dijelaskan tadi adalah tergabung dengan jaringan Jemaah Islamiyah," kata Aswin saat ditemui di lokasi, Jakarta, Kamis (13/4/2023).
Aswin menuturkan para pelaku terorisme berjumlah 6 orang itu merupakan jaringan Jemaah Islamiyah yang telah lama diburunoleh Densus 88 Antiteror Polri.
Bahkan, keenam tersangka aksi terorisme itu didapati memiliki riwayat hubungan dengan aksi terorisme Bom Bali 1 Zulkarnaen dan perakit Bom Poso yakni Taufik Bulaga alias Upi Lawanga.
"Sebelumnya terafiliasi dengan kelompoknya Zulkarnain dan Upi Lawanga dan sejak saat itu N alias BA Ini sudah jadi DPO sejak 2015-2016 dan juga yang menjadi DPO sejak kasus kerusuhan atau konflik di Poso," ungkapnya.
Densus 88 Antiteror Polri Tembak Mati Dua Pelaku Terorisme Saat Penangkapan di Lampung
Load more