Jakarta, tvOnenews.com - Tiga ketum parpol anggota Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) diketahui menggelar pertemuan pada malam hari saat beberapa hari lalu.
Tiga ketum itu, yaitu Zulkifli Hasan alias Zulhas dari PAN, Plt. Ketum PPP Muhamad Mardiono dan Ketum Golkar Airlangga Hartarto.
Zulhas mengatakan pertemuan itu dalam rangka untuk mematangkan komitmen untuk wacana Koalisi Besar.
“Koalisinya Koalisi Kebangsaan agar komitmen kebangsaan kita itu terjaga. Itu saja,” kata Zulhas di Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan, Kamis (13/4/2023).
Senada dengan Zulhas, Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi menjelaskan pertemuan itu untuk mematangkan rencana Koalisi Besar yang saat ini sedang digodok bersama lima parpol koalisi pemerintahan Jokowi.
“Kedua, seluruh parpol itu ingin memenangi pilpres. Dalam rangka untuk membangun Koalisi Besar, Koalisi Kebangsaan, masing-masing kepentingan itu diposisikan di meja perundingan secara kolektif kolegial untuk memperbanyak titik temu dari seluruh hasil kepentingan itu,” jelas Viva dalam kesempatan yang sama.
Load more