"Kemarin kami mencoba untuk berkomunikasi melalui saluran radio juga masih terhambat," ucapnya.
Diketahui, gerombolan KST menyerang Yonif Raider 321/Galuh Taruna (Yonif R 321/GT) yang bertugas melakukan Operasi SAR pilot Susi Air di wilayah Mugi-Mam Kabupaten Nduga pada Sabtu 15 April 2023.
Akibat peristiwa tersebut satu orang gugur. Sedangkan prajurit lain tersebar di beberapa lokasi dan belum dapat dihubungi.
Usai peristiwa itu, kata Julius, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menegaskan bahwa operasi penyelamatan pilot Susi Air akan ditingkatkan.
"Jadi ini adalah bagian dari operasi penyelamatan Pilot Susi Air, operasi selanjutnya akan ditingkatkan oleh Panglima TNI," kata Julius.(rpi/muu)
Load more