Jakarta, tvOnenews.com - Tim satuan tugas (Satgas) penyelamatan Pilot Susi Air diserang oleh Kelompok Separatis Terorisme (KST) Papua.
Penyerangan ini mengakibatkan satu prajurit TNI gugur, yakni Pratu Miftahul Arifin. Ia tewas usai ditembak, dan jatuh ke jurang sedalam 15 meter.
Atas peristiwa tersebut, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono langsung melakukan evaluasi.
"Dalam waktu dekat Panglima TNI akan melakukan evaluasi yang sangat mendalam terkait kejadian ini," kata Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda Julius Widjojono di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Minggu (16/4/2023).
Sementara itu, Julius mengatakan, Panglima TNI tetap memerintahkan agar operasi penyelamatan Pilot Susi Air tetap digelar, dan ditingkatkan.
Load more