LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Momen Saat David Ozora Keluar dari Rumah Sakit Pada Minggu (16/4/2023)
Sumber :
  • tim tvOne

Sudah Pulang ke Rumah, Namun Begini Penjelasan Dokter Soal Kondisi David Ozora

Cristalino David Ozora (17), korban penganiayaan Mario Dandy sudah pulang ke rumah, Minggu (16/4/2023). Namun menurut dokter kondisi David masih harus dilatih.

Senin, 17 April 2023 - 07:31 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Cristalino David Ozora (17), korban penganiayaan Mario Dandy Satriyo (20) sudah pulang ke rumah pada Minggu (16/4/2023).

Dokter RS Mayapada yang merawat David Ozora selama ini telah mengizinkan David untuk menjalani rawat jalan. 

Lantas apakah David sudah benar-benar pulih layaknya orang normal?

Dokter RS Mayapada menjelaskan ada beberapa dasar pemulangan dari David Ozora.


(IG/nongandah)

Kognisi David Ozora Perlu Treatment Panjang

Baca Juga :

Salah satu yang dokter katakan mengenai kondisi dari David Ozora adalah mengenai kognisi.

Kognisi sendiri adalah proses mental yang terjadi mengenai sesuatu yang didapatkan dari kegiatan berpikir tentang seseorang atau sesuatu.

"Ini masih membutuhkan treatment yang cukup panjang. Karena dari sisi kognisi atau pikirannya itu masih membutuhkan latihan dan masih membutuhkan untuk pemulihan, dan motorik halusnya pun belum sepenuhnya membaik,” kata Dokter Spesialis Saraf RS Mayapada, dr. Yeremia Tatang, saat konferensi pers yang digelar pada Minggu (16/4/2023).

Dokter mengatakan bahwa David Ozora masih akan  membutuhkan treatment yang agak cukup panjang agar bisa pulih.


(IG/nongandah)

Kondisi Motorik David Ozora Membaik

Dokter menyebut David mulai mengalami perubahan sejak minggu keempat, yaitu motoriknya mulai membaik dan juga disertai dengan kesadarannya yang mulai membaik.

Oleh karenanya, David mulai bisa merespon terhadap lingkungan dan juga mulai dapat mengikuti perintah.

"Dari segi motoriknya jauh lebih membaik, kognisi-nya juga membaik walaupun belum 100 persen mendekati normal tapi ini sudah jauh membaik dibanding kondisi koma," tandas dr. Yeremia.


(IG/nongandah)

David Ozora Mulai Bisa Lakukan Aktivitas Sendiri

Kondisi lain yang membuat dokter mengizinkan David Ozora pulang adalah karena ia sudah mulai dapat makan dan minum sendiri.

"Dia sudah bisa melakukan aktivitas sehari-hari seperti makan, minum, main handphone hari-hari seperti sudah mulai bisa,” katanya

“Tapi dari segi kognisi masih membutuhkan treatment yang masih membutuhkan treatment yang masih jangka waktu panjang sehingga dia bisa pulih sebelum pernah koma kemarin," tambah dr. Yeremia.

Dengan kondisi David Ozora yang dijelaskan di atas, maka ia harus menjalani fisioterapi secara berkala.

"Masih akan menjalani proses fisioterapi berkala, jadi kurang lebih itu kita sudah bikin program dia fisioterapi kurang lebih 3-5 kali seminggu. Dia akan menjalani fisioterapi fisik, latihan terapi fisik di sini satu bulan ke depan dan kita juga akan memberikan latihan memori dan juga latihan kognisi, skotific behavior therapy," tandasnya.


(Ist)

Dokter Yeremia menuturkan bahwa untuk mengantisipasi timbulnya traumatik pasca trauma yang dialami David pasca penganiayaan, pihaknya akan terus memantau dengan ketat kondisi David. 

"Jadi kita akan benar-benar memantau, kita takut adanya kejadian traumatik pascatrauma nah ini yang kita pantau ke depannya supaya dia tidak mengalami PTSD (post-traumatic stress disorder) akibat kejadian kemarin," katanya.

"Jadi satu bulan ini menjadi recovery yang sangat penting buat si David, kita akan benar-benar pantau dengan sangat ketat sekali di sini, termasuk nggak cuma masalah terapi fisik, dia punya nutrisi dia punya paru-paru yang terinfeksi akibat kemarin. Jadi semuanya akan dipantau berkala selama satu bulan ke depan," tambahnya.

Sementara itu, Mellisa, selaku Kuasa hukum Cristalino David Ozora, Mellisa Anggraeni saat konferensi pers di RS Mayapada, Jakarta, Minggu (16/4/2023) mengatakan meski tampak sudah membaik namun David masih memiliki ingatan pendek.

"Memang secara fisik terlihat apalagi di media yang tersebar kondisi fisik David sudah membaik, responnya pun sudah banyak bisa memberikan respons,” ujarnya.

Namun Mellisa mengatakan meski demikian, ingatan David Ozora masih pendek dan mudah lupa.

“Namun dari pengalaman saya pribadi, kemampuan daya ingatnya David itu memang sangat lemah dan masih terjadi memory short. Memorinya pendek-pendek ya, sehingga hari ini dia bertemu siapa, besok dia lupa lagi seperti itu," kata Mellisa. 


(Ist)

Diketahui, setelah dianiaya oleh Mario Dandy, David Ozora dirawat di rumah sakit selama 53 hari. 

Kondisi David terus menjadi sorotan akibat tindakan sadis anak Rafael Alun Trisambodo itu.

Pada Minggu (16/4/2023) akhirnya David diziinkan pulang karena kondisinya yang terus membaik.

David Ozora keluar RS Mayapada, Kuningan, Jakarta Selatan pada pukul 13.56 WIB.

David Ozora keluar RS dengan menggunakan baju berwarna hitam sambil menggunakan alat bantu jalan.

Tampak David didampingi oleh ayahnya Jonathan Latumahina dan kuasa hukumnya, Mellisa Anggraini.

David juga sempat menyapa publik yang menunggunya. Ia juga sempat melambaikan tangan. 

David kemudian berjalan keluar dan meninggalkan rumah sakit dengan diantar sejumlah orang.

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Survei LSI Denny JA: Elektabilitas Ibas-Puspa Konsisten Naik Jelang Pilkada Luwu Timur

Survei LSI Denny JA: Elektabilitas Ibas-Puspa Konsisten Naik Jelang Pilkada Luwu Timur

Begini hasil survei LSI Denny JA tentang Pilkada Luwu Timur, jelang Pilkada Serentak 2024 mendatang. Elektabilitas paslon Ibas-Puspa rupanya naik konsisten.
Dihantam Gosip Mesra dengan Sarwendah, Betrand Peto Curahkan Isi Hati ke Ruben Onsu: Jangan Dengar...

Dihantam Gosip Mesra dengan Sarwendah, Betrand Peto Curahkan Isi Hati ke Ruben Onsu: Jangan Dengar...

Dihantam gosip mesra dengan Sarwendah, Betrand Peto curahkan isi hati ke Ruben Onsu di atas panggung. Apa pesan emosional Onyo ke Ayah Ruben? Baca Selengkapnya!
Dihadiri FedEx hingga Freeport-McMoRan, Menko Airlangga Undang Kalangan Bisnis AS untuk Investasi di Indonesia: Pamerkan Capaian Ekonomi RI

Dihadiri FedEx hingga Freeport-McMoRan, Menko Airlangga Undang Kalangan Bisnis AS untuk Investasi di Indonesia: Pamerkan Capaian Ekonomi RI

Menko Airlangga mengundang kalangan bisnis Amerika untuk mengembangkan investasi di Indonesia saat jadi pembicara di US-ASEAN Business Council, Washington D.C.
Hasil Survei: Elektabilitas Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq Dominasi di Pilkada Depok 2024

Hasil Survei: Elektabilitas Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq Dominasi di Pilkada Depok 2024

Hasil survei merilis elektabilitas Calon Walikota dan Wakil Walikota Depok Nomor Urut 1, Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq mendominasi dari pesaingnya.
Cipung Mendunia, Foto Bareng Nathan Tjoe-A-On Disorot Klub Eropa Bayern Munchen: Duet Maut Terpopuler

Cipung Mendunia, Foto Bareng Nathan Tjoe-A-On Disorot Klub Eropa Bayern Munchen: Duet Maut Terpopuler

Potret Rayyanza Malik Ahmad bersama bintang Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On beberapa waktu lalu, sukses menarik perhatian klub Liga Jerman, Bayern Munchen.
Kapolri Ungkap Peran Pemuda Jadi Indikator Utama Wujudkan Indonesia Emas 2045

Kapolri Ungkap Peran Pemuda Jadi Indikator Utama Wujudkan Indonesia Emas 2045

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyamapikan kuliah umumnya bertajuk 'Negarawan Muda untuk Indonesia'.
Trending
Terganjal Aturan FIFA, Australia Alami Nasib Apes Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Terganjal Aturan FIFA, Australia Alami Nasib Apes Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jelang hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 tahun depan, Australia dapat satu kabar buruk lantaran tak bisa diperkuat pemain idaman mereka.
Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Terungkap AKP Ulil Ryanto Anshar yang jadi korban polisi tembak polisi di Solok Selatan, Sumbar berencana untuk menikahi kekasihnya di tahun depan. Sayangnya..
Setelah Dor AKP Ulil, AKP Dadang Berniat Sikat Kapolres Solok Selatan

Setelah Dor AKP Ulil, AKP Dadang Berniat Sikat Kapolres Solok Selatan

Solok Selatan, AKP Ryanto Ulil Anshar, ia diduga melanjutkan serangannya ke rumah dinas Kapolres Solok Selatan, AKBP Arief Mukti. 
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Keutamaan besar shalat qabliyah Subuh datangkan pahala dan kebaikan lebih dari dunia seisinya. Ustaz Adi Hidayat (UAH) membagikan tempat terbaik pelaksanaannya.
Kekasih Seorang Polwan, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi akan Menikah dan Naik Pangkat pada 2025, Ini Sosok Calon Istrinya

Kekasih Seorang Polwan, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi akan Menikah dan Naik Pangkat pada 2025, Ini Sosok Calon Istrinya

Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshar korban tewas polisi tembak polisi akan menikah dengan Polwan tahun depan, ini sosok calon istrinya...
Mulai Sekarang Tolong Baca Surat ini Ketika Shalat Tahajud, Rezeki Seketika Mengalir ke Dompet Kering, Ustaz Adi Hidayat Bilang…

Mulai Sekarang Tolong Baca Surat ini Ketika Shalat Tahajud, Rezeki Seketika Mengalir ke Dompet Kering, Ustaz Adi Hidayat Bilang…

Tolong mulai malam nanti baca surat ini secara rutin saat shalat tahajud apabila ingin rezeki mengalir deras. Ustaz Adi Hidayat bilang kalau surat ini ampuh un
Selengkapnya
Viral