LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Yaqut Cholil Qoumas
Sumber :
  • Kemenag

GP Ansor: Ganjar Pranowo Butuh Pendamping yang Berpengalaman

Ganjar Pranowo telah resmi dideklarasikan menjadi calon presiden oleh partainya, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Senin, 24 April 2023 - 23:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ganjar Pranowo telah resmi dideklarasikan menjadi calon presiden oleh partainya, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Terkait hal itu, Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Gus Yaqut Cholil Qoumas menilai terdapat empat sosok yang tepat untuk mendampingi Ganjar maju ke kancah Pilpres 2024 mendatang.

Menurut Gus Yaqut, sosok pemimpin bangsa yang memiliki pengalaman dan berkredibilitas tinggi yang sangat dibutuhkan oleh Indonesia untuk menghadapi tantangan besar di depan.

Dia meyakini, Indonesia akan mampu menjawab situasi ini karena memiliki stok pemimpin yang begitu melimpah.

Baca Juga :

"Kita bersyukur bangsa ini melahirkan banyak pemimpin sangat mumpuni dan berintegritas. Seperti Pak Erick Thohir, Pak Sandiaga Uno, Pak Mahfud MD, Pak Ridwan Kamil, " ucap Gus Yaqut, Senin (24/4/2023).

Menteri Agama RI itu yakin bahwa keempat sosok tersebut mampu menjadi pemimpin bangsa Indonesia selanjutnya.

"Saya optimistis pada  Pilpres 2024 mereka tepat jika diberi amanah dari rakyat untuk menjawab tantangan bangsa ini ke depan," ujarnya.

Kemudian, Yaqut mencontohkan sosok  Erick Thohir yang dinilai memiliki pengalaman baik di pemerintahan atau luar pemerintahan.

Ia menyebut, Erick juga merupakan kader Barisan Ansor Serbaguna (Banser) yang bisa mengemban beberapa tugas besar negara dengan sangat baik.

"Seperti Pak Erick yang juga kader Banser, rekam jejaknya selama ini sudah terbukti dan tak perlu diragukan lagi. Potensi dan keunggulan inilah yang sangat dibutuhkan bangsa Indonesia di tengah tantangan saat ini," ungkap dia.

Yaqut menyakini bahwa Erick Thohir dapat menjadi sosok yang tepat untuk mendampingi Ganjar menjadi calon presiden.  

"Saya sangat meyakini jika beliau maju bersama Pak Ganjar maka jadi pasangan yang ideal karena ada chemistry dan bisa saling melengkapi," ujarnya.

Menurut Gus Yaqut, ada banyak kelebihan yang dimiliki Erick Thohir. Di antaranya adalah sebagai  pemimpin muda yang menorehkan banyak prestasi baik di level nasional maupun internasional.

"Keunggulan lain Pak Erick adalah penguasaannya di bidang ekonomi yang tak diragukan lagi. Bahkan selama menakhodai BUMN, Pak Erick banyak membuat terobosan berani seperti holdingisasi perusahaan milik negara dan menutup BUMN yang terus membebani negara," papar dia.

"Kita semua bisa merasakan BUMN-BUMN sekarang makin sehat. Cara kerja berani melakukan terobosan besar inilah yang dibutuhkan Indonesia menghadapi tantangan ekonomi ke depan yang kian besar seperti ancaman resesi, dampak pandemi, efek perang dan sebagainya. Di bidang olahraga Pak Erick juga mumpuni," tambahnya.

Kemudian, sosok lain yang juga potensial, GP Ansor menilai, sosok seperti Sandiaga Uno, Ridwan Kamil, dan Mahfud MD juga bisa menjadi cawapres Ganjar.

Menurutnya, mereka semua adalah sosok yang sudah terbukti mampu sebagai pemimpin.

"Beliau-beliau politisi yang matang dan juga berpengalaman di pemerintahan. Seperti Pak Sandi juga ahli ekonomi dan taktis, demikian juga Pak Mahfud sosok pemimpin senior yang berani dan bersih," ujar Gus Yaqut.

Gus Yaqut menambahkan, GP Ansor berharap Pilpres 2024 melahirkan pemimpin bangsa yang berkualitas, bervisi luas dan tangguh.

"GP Ansor optimistis, Indonesia bisa maju karena memiliki banyak stok pemimpin yang berkualitas dan berpengalaman," pungkasnya.

Untuk diketahui, sebelumnya Presiden RI Joko Widodo juga telah membeberkan 4 nama-nama yang cocok dan berpeluang jadi calon wakil presiden atau cawapres pendamping Ganjar Pranowo, capres dari PDIP, di Pilpres 2024.

Mulai dari Menteri BUMN Erick Thohir, Menko Polhukam Mahfud MD, hingga Menteri Pertahanan Prabowo Subianto masuk dalam jajaran nama tersebut.

Nama-nama pejabat itu disampaikan Jokowi kala menjawab pertanyaan wartawan mengenai siapa tokoh potensial yang cocok jadi cawapres Ganjar Pranowo.

"Kok tanya saya, banyak (yang cocok). Ada Pak Erick, Pak Sandiaga Uno, Pak Mahfud, Pak Ridwan Kamil, Cak Imin, dan Pak Airlangga. Termasuk Pak Prabowo," kata Jokowi usai salat Idulfitri 1444 Hijriah di Masjid Sheikh Zayed Solo, Sabtu (22/4). (rpi/ebs)
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Reaksi Dingin dan Muram Megawati Hangestri Cs usai Red Sparks Kalah Tragis dari AI Peppers di Liga Voli Korea 2024-2025

Reaksi Dingin dan Muram Megawati Hangestri Cs usai Red Sparks Kalah Tragis dari AI Peppers di Liga Voli Korea 2024-2025

Megawati Hangestri dan kawan-kawan tunjukkan reaksi dingin dan suasana muram usai Red Sparks dipermalukan AI Peppers di putaran kedua Liga Voli Korea 2024-2025.
Marselino Ferdinan Bicara Terus Terang soal Main di Piala AFF 2024, Akui Ingin Bawa Timnas Indonesia Juara

Marselino Ferdinan Bicara Terus Terang soal Main di Piala AFF 2024, Akui Ingin Bawa Timnas Indonesia Juara

Wonderkid Marselino Ferdinan pernah berbicara soal peluang bermain di Piala AFF 2024 dan mengutarakan harapannya membawa Timnas Indonesia menjadi juara.
Bukannya Takut Kalah dari Timnas Indonesia, Pelatih Vietnam Justru Blak-blakan Bocorkan Kelemahan Golden Star Jelang Piala AFF 2024

Bukannya Takut Kalah dari Timnas Indonesia, Pelatih Vietnam Justru Blak-blakan Bocorkan Kelemahan Golden Star Jelang Piala AFF 2024

Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik blak-blakan membocorkan kelemahan skuad Golden Star jelang melawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024.
Media Besar Belanda Kembali Soroti Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Sebut Semua 'Gara-gara' Erick Thohir Katanya...

Media Besar Belanda Kembali Soroti Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Sebut Semua 'Gara-gara' Erick Thohir Katanya...

Media besar Belanda soroti naturalisasi yang gencar dilakukan PSSI demi memperkuat Timnas Indonesia. Sosok ini singgung nama Ketum PSSI Erick Thohir katanya...
Baca 21 Kali Surat Ini kalau Mau Utang Segera Lunas, Kata Ustaz Maulana Bisa Juga Angkat Derajat Seseorang

Baca 21 Kali Surat Ini kalau Mau Utang Segera Lunas, Kata Ustaz Maulana Bisa Juga Angkat Derajat Seseorang

Tentunya, harus dibarengi dengan usaha seperti bekerja dan ibadah agar utang lunas. Ustaz Maulana pun mengajak membaca surat pendek ini. Ternyata surat pendek..
Sambil Menahan Tangis, Sarwendah Ungkapkan Pesan Cinta Ini untuk Betrand Peto: Apa Pun yang Orang Lain Bilang...

Sambil Menahan Tangis, Sarwendah Ungkapkan Pesan Cinta Ini untuk Betrand Peto: Apa Pun yang Orang Lain Bilang...

Sarwendah tak kuasa menahan tangisnya saat menyampaikan pesan cinta untuk Betrand Peto. Mantan istri Ruben Onsu itu menyampaikan hal yang menyentuh hati. Simak!
Trending
Ternyata Amalan ini Kalahkan Pahala Shalat Tahajud dan Haji Mabrur, Meski Sederhana Tolong Rutinkan Kata Ustaz Abdul Somad

Ternyata Amalan ini Kalahkan Pahala Shalat Tahajud dan Haji Mabrur, Meski Sederhana Tolong Rutinkan Kata Ustaz Abdul Somad

Ustaz Abdul Somad (UAS) menyatakan pahala shalat Tahajud dan haji mabrur masih kurang dahsyat dan dikalahkan oleh satu amalan sederhana ini meski sangat berat.
Mulai Sekarang Shalat Subuh Baca 2 Surat ini, Amalan Terhindar Fitnah dan Dikepung Rezeki Bertubi-tubi Kata Mbah Moen

Mulai Sekarang Shalat Subuh Baca 2 Surat ini, Amalan Terhindar Fitnah dan Dikepung Rezeki Bertubi-tubi Kata Mbah Moen

Almarhum KH Maimun Zubair alias Mbah Moen pernah menyampaikan dua amalan surat pendek saat shalat Subuh agar mendatangkan rezeki dan terhindar dari fitnah.
Shin Tae-yong Pegang Janjinya untuk Undang Aktor Korea Selatan Tonton Langsung Timnas Indonesia di GBK, Jadi Saksi Sejarah Kemenangan Perdana Atas Arab Saudi

Shin Tae-yong Pegang Janjinya untuk Undang Aktor Korea Selatan Tonton Langsung Timnas Indonesia di GBK, Jadi Saksi Sejarah Kemenangan Perdana Atas Arab Saudi

Lee Kyung-kyu akhirnya melihat langsung aksi Timnas Indonesia saat Shin Tae-yong membawa kemenangan atas Arab Saudi, 19 November 2024 lalu. 
Pada Media Korea, Erick Thohir Sebut Banyak Pihak Iri Prestasi Melesat Timnas Indonesia dalam Waktu Sekejap

Pada Media Korea, Erick Thohir Sebut Banyak Pihak Iri Prestasi Melesat Timnas Indonesia dalam Waktu Sekejap

Timnas Indonesia di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong dan PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir berjalan di arah yang benar untuk kemajuan sepak bola Indonesia
Terpopuler: Ada Andil Bahrain dalam Pemindahan Venue Pertandingan Kandang Timnas Indonesia, hingga  Betrand Peto Akui Perasaan Sebenarnya pada Sarwendah

Terpopuler: Ada Andil Bahrain dalam Pemindahan Venue Pertandingan Kandang Timnas Indonesia, hingga Betrand Peto Akui Perasaan Sebenarnya pada Sarwendah

Dari andil Bahrain dalam pemindahan venue kandang Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, hingga Betrand Peto yang jujur soal perasaannya pada Sarwendah. Simak!
Ko Hee-jin Ungkap Biang Kerok Red Sparks Kalah Memalukan dari Tim Gurem AI Peppers, Semua Gara-gara Megawati Hangestri Cs Itu...

Ko Hee-jin Ungkap Biang Kerok Red Sparks Kalah Memalukan dari Tim Gurem AI Peppers, Semua Gara-gara Megawati Hangestri Cs Itu...

Ko Hee-jin mengungkapkan mengapa Megawati Hangestri dan skuad Red Sparks bisa kalah memalukan dari tim pesakitan seperti AI Peppers di Liga Voli Korea 2024-2025
Lagu Indonesia Raya Tak Berhenti Bergetar di Dunia, Timnas Indonesia MLBB Putri Bantai Filipina 4-2 Demi Gelar Juara AEG 2024

Lagu Indonesia Raya Tak Berhenti Bergetar di Dunia, Timnas Indonesia MLBB Putri Bantai Filipina 4-2 Demi Gelar Juara AEG 2024

Timnas Indonesia nomor Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) putri terus mendulang prestasi seusai berhasil meraih gelar juara Asian Esports Games(AEG) 2024.
Selengkapnya
Viral