Jakarta, tvOnenews.com - Anggota Komisi IX DPR RI Irma Suryani Chaniago meminta tenaga kesehatan (nakes) tidak melakukan aksi demonstrasi menolak Rancangan Undang-Undang (RUU) Kesehatan.
Dia menjelaskan DPR dan pemerintah masih belum selesai membahas soal RUU Kesehatan.
Dia juga membantah RUU tersebut berisi pasal-pasal berbahaya bagi profesi nakes.
Menurut politikus Partai NasDem ini, RUU Kesehatan mengatur sejumlah pasal untuk melindungi masyarakat dan para nakes.
Oleh karena itu, Irma meminta semua pihak untuk membaca secara utuh draf RUU tersebut.
"Pernyataan disampaikan selama ini karena mereka tidak tau isi RUU sebenarnya. Mereka cuma dapat info sepotong-sepotong. Padahal RUU ini justru untuk melindungi rakyat dan paramedis (dokter, bidan dan perawat)," kata Irma dalam keterangan resmi, Selasa (9/5/2023).
Irma juga membantah pembahasan RUU Kesehatan ini ada unsur menjatuhkan atau merendahkan nakes.
Load more