“Sama kita pertimbangannya, kita tak beda-bedakan orang yang berjuang sungguh-sungguh untuk kepentingan bantu rakyat,” ujar dia.
Diberitakan sebelumnya, Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mengumumkan Murad Ismail diberhentikan dari jabatan partai karena melanggar aturan partai. Pasalnya, aturan PDIP melarang suami istri berbeda partai.
Djarot juga menceritakan Murad sempat marah-marah ketika dipanggil oleh DPP untuk klarifikasi masalah.
“DPP partai harus punya bukti yang akurat sebelum mengambil keputusan. Memberikan hak berbicara kepada yang bersangkutan untuk mengklarifikasi,” ujar dia usai mendaftar caleg PDIP di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (11/5/2023).
“Begitu beliau dipanggil, hadir, beliau marah-marah dengan emosi yang sangat tinggi yang intinya itu menolak berbagai macam aturan partai,” tambahnya.
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan Murad marah-marah sambil memukul-mukul meja.
Load more