Jakarta, tvonenews.com - Sejumlah video mempertontonkan sejumlah warga di Philadelphia, Amerika Serikat berubah menjadi zombie, viral di media sosial. Video yang viral itu diambil di tengah banyaknya kasus kecanduan narkoba zombie atau obat xylazine 'tranq'.
Narkoba zombie atau obat xylazine 'tranq' ini sejenis obat penenang yang digunakan untuk meningkatkan efek dari narkoba jenis heroin, kokain, dan fentanil.
"Xylazine telah merasuki Philadelphia dengan sangat keras, menyebabkan peningkatan kematian akibat overdosis serta luka parah yang dapat menyebabkan sepsis (infeksi) dan amputasi," kata Departemen Kesehatan dan Dewan Kesehatan Philadelphia dikutip dari NYPost, Selasa (30/5/2023).
Sementara itu, Wakil Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Kombes Pol. Jayadi, mengatakan, peredaran narkoba zombie yang di dalamnya mengandung Fentanyl itu belum terdeteksi berada di Indonesia.
“Tetapi dengan apa yang terjadi di Amerika, maka saat Rakernis di Bali, kami juga mengimbau kepada seluruh jajaran untuk mengantisiapsi terkait dengan peredaran fentanyl yang ada di sana (Amerika dan sekitarnya),” kata Jayadi seperti dilansir Antara.
Load more