"Pemprov DKI Jakarta bisa bersinergi dengan kami dan menjadikan HIPPI DKI Jakarta sebagai mitra strategis yang dapat diperhitungkan karena kami memiliki pengusaha-pengusaha kompeten yang bisa turut membangun Jakarta," tuturnya.
"Tentunya, peran HIPPI akan sangat berpengaruh dalam memajukan ekonomi ke depan. Kita tahu ada ancaman resesi ekonomi, krisis global. Tapi, Indonesia tidak berdampak karena kuatnya IKM, UKM dan UMKM. Nah, salah satu program HIPPI ini adalah memajukan dan membina IKM, UKM dan UMKM," lanjut Uchi.
Menurutnya, Jakarta ke depan akan tetap menjadi pusat ekonomi meski ke depan tidak lagi menjadi ibu kota negara. Ke depan, tegasnya, HIPPI DKI Jakarta akan menggelar pelatihan-pelatihan untuk memperkuat sektor IKM, UKM dan UMKM.
Dalam kesempatan ini, Ketua Umum DPP HIPPI, Suryani SF Motik melantik dan mengukuhkan pengurus DPD HIPPI DKI Jakarta 2022-2027 dengan Ketua Umum Uchi Hardiman, Sekretaris Umum Fauzan Fadel Muhammad dan Bendahara Umum Laja Lapian.
Hadir juga Direktur Pengembangan SDM Ekonomi Kreatif Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Alexander Reyaan, Anggota DPD RI Dailami Firdaus, Dewan Penasehat DPP HIPPI Cri Puspa Dewi Motik, Ketua Umum KADIN DKI Jakarta Diana Dewi, serta Ketua Umum Demisioner HIPPI DKI Jakarta, Sarman Simanjorang. (agr)
Load more