Jakarta, tvOnenews.com - Kabar duka datang dari Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UGM Sri Adiningsih meninggal dunia pada Sabtu (17/6/2023).
Kabar meninggalnya Sri Adiningsih diterima oleh tim tvOnenews.com pada Sabtu (17/6/2023) malam.
"Turut berduka cita mendalam atas kepergian sahabat kita tersayang : Ibu Prof. Sri Adiningsih, PhD. Guru Besar FEB UGM / Ketua Dewan Pertimbangan Presiden 2014 - 2019. di RS. Sarjito Yogyakarta, Sabtu, 17 Juni 2023," tulis pesan tersebut.
"Mbak Ning selamat jalan menuju peraduan kekal, damai dan berbahagialah di keabadian surga. RIP. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan," lanjut pesan tersebut.
Pada masa pandemi Covid-19 wanita yang akrab disapa Bu Ning ini menjadi salah satu Pendiri gerakan pakai masker (GPM)
Sri Adiningsih merupakan salah satu ekonom yang terkenal kritis kepada pemerintah semasa orde baru maupun masa reformasi.
Sri Adingingsih banyak bergelut di bidang penelitian ekonomi Keuangan, ekonomi Internasional dan ekonomi moneter
Sri Adininsih menyelesaikan Sarjana di FEB UGM Yogyakarta pada tahun 1985.
Lalu pada 1989 ia menyelesaikan pendidikan Master of Science, di University Of Illinois - Urbana Champaign
Berikutnya 1996 ia meraih gelar Doctor of Philosophy, (Phd) dari University Of Illinois - Urbana Champaign
Selama menjalani kariernya ia mengikuti organisasi profesional seperti Iktan Sarjana Ekonomi INdonesia (ISEI) juga Asian Shadow Financial Regulatory Committee (ASFRC). (ade)
Load more