Dalam video tersebut dijelaskan hunian yang diduga menjadi indekos tersebut dipatok harga sewa Rp1 juta per bulan tanpa biaya iuran pengelolaan lingkungan atau IPL.
"Kalian yang lagi cari kosan yang nyaman dan harganya murah, sini aku kasih tau rekomendasi kos murah di Jakarta Timur," kata wanita tersebut.
Dalam video tersebut, diperlihatkan seisi ruangan mulai dari toilet, kamar, dan beberapa fasilitas elektronik yang dapat digunakan oleh penyewa.
Namun masyarakat menduga itu adalah lokasi Rumah DP 0 Rupiah lantaran di pintu masuk ada stiker bertuliskan "Program DP Nol Rupiah Fasilitas Pemilikan Rumah Sejahtera Pemerintah Provinsi DKI Jakarta".
Usai video tersebut viral dan ramai diperdebatkan, sang kreator memutuskan untuk menghapus atau mengarsipkan video tersebut dari Instagram. (agr/muu)
Load more