Jakarta, tvOnenews.com - Hingga kini kabar kontroversial Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun di Indramayu, Jawa Barat masih ramai diperbincangkan.
Pondok pesantren Al Zaytun yang dipimpin oleh Panji Gumilang mulai dibicarakan publik sejak video yang beredar pada saat melaksanakan salat Idul Fitri pada bulan April 2023 lalu.
Mencoba menengahi pemberitaan heboh tentang Ponpes Al Zaytun, salah satu alumni Ponpes Al Zaytun tahun 2000 - 2006 yakni Muhammad Ikhsan angkat bicara untuk memberikan kesaksiannya.
Bantahan tersebut diungkapkan Muhammad Ikhsan sebagai perwakilan dari alumni Al Zaytun dengan menunjukkan ijazah aslinya pada program acara Catatan Demokrasi tvOne, Selasa (20/6/2023).
Ia sempat mempertanyakan mengapa ajaran dari Syekh Panji Gumilang bisa seperti dalam video yang saat ini beredar.
“Saat Idul Fitri itu, saya alumni yang paling pertama bikin konten di TikTok yang mempertanyakan ‘Ini kenapa begini sekarang Panji Gumilang shalatnya, kenapa begini?” ungkap Muhammad Ikhsan pada program acara Catatan Demokrasi, tvOne.
Load more