Jakarta, tvOnenews.com - Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko pernah dua kali “ceramah” di Al Zaytun, akui dekat dengan Panji Gumilang.
Moeldoko mengaku pernah berkunjung ke Al Zaytun pimpinan Panji Gumilang yang saat ini menjadi sorotan publik karena diduga ada ajaran yang menyimpang di sana.
“Saya dua kali. Waktu [masih] Pangdam dulu ya. Pangdam sekali. Berikutnya waktu jadi KSP saya ke sana,” kata Moeldoko, Senin (26/6/2023).
Moeldoko mengaku datang ke Al Zaytun pimpinan Panji Gumilang untuk memberikan ceramah soal kebangsaan.
Saat ditanya soal kedekatannya dengan Panji Gumilang, Moeldoko menjawab, “Emangnya kenapa [kalau dekat]? Enggak boleh dekat? Pernah ngasih ceramah. Kasih ceramah kebangsaan di sana,” kata dia.
Moeldoko pernah dua kali ceramah di Al Zaytun, akui dekat dengan Panji Gumilang. Dok: KSP
Sebagai Kepala Staf Presiden, kata dia, dirinya memang harus membangun komunikasi dengan siapa saja baik itu konteksnya komunikasi politik atau komunikasi publik dan lainnya.
“Kan kita itu harus pandai membangun. Jadi jangan terus diartikan macam-macam. Apalagi tugasnya Kepala KSP harus pandai berkomunikasi dengan siapapun,” tegasnya.
Terpisah, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Ahmad Ramadhan buka suara soal dugaan penyimpangan di Al Zaytun pimpinan Panji Gumilang.
Ahmad mengatakan pihaknya harus mengecek terlebih dahulu terkait tempat tersebut.
“Kita harus melihat apakah ada pelanggaran pidana di situ. Ini masalahnya kita harus lihat pondok itu ya,” katanya, Kamis (23/6/2023).
Oleh karena itu, dia belum bisa menjelaskan terkait dugaan penyimpangan di Al Zaytun pimpinan Panji Gumilang secara detail. (viva/nsi)
Load more