Suharto menyebut penurunan sapi dari truk dibantu oleh warga setempat. Kemudian, pihak Dewi Perssik langsung melakukan ijab kabul di lokasi.
"Iya lihat di sini. Ijab kabulnya sudah diterima. Pihak sini alhamdulillah sudah diterima," ujarnya.
Beberapa saat kemudian, truk pengangkut sapi milik Dewi Perssik pun kembali ke lokasi untuk mengambil sapi yang telah diserahkan itu.
"Sudah ijab kabul dan diterima tiba-tiba mau diambil. Ya pihak Pak RT malu," kata dia.
Ini awal mula perseteruan Dewi Perssik dan Ketua RT soal sapi kurban. Dok: Istimewa
Dia menyebut saat itu ada sekitar 10 orang yang diutus Dewi Perssik untuk mengambil sapi kurban dan mengangkatnya ke dalam truk.
Load more