Abu mengatakan pihaknya tidak membagikan daging kurban secara langsung seperti tahun-tahun sebelumnya.
Begini suasana pemotongan hewan kurban Idul Adha 1444 H di Masjid Istiqlal. Dok: Julio Trisaputra-tvOne
“Karena pengalaman kami dari sebelumnya masyarakat sering berkumpul di suatu tempat dan mereka sampai menginap di Masjid Istiqlal demi mendapatkan 1 kilogram sampai 2 kilogram daging. Kemudian kita sudah sering menjumpai pemandangan yang tidak bagus seperti penadah menjual kembali daging yang telah didapatkannya,” katanya.
Oleh karena itu, kata Abu, pendistribusian melalui proposal ini diharapkan bisa menghindari hal-hal tersebut.
“Cara seperti ini terlihat lebih terhormat dan lebih sesuai dengan syari. Tidak menampakkan kemiskinan di area Masjid Istiqlal,” jelasnya. (jta/nsi)
Load more