Makassar, Sulawesi Selatan - Hari pahlawan menjadi hari moment spesial bagi Widodo seorang narapidana tindak pidana teroris di Lembaga Pemasyarakatan klas 1 Makassar, pasalnya, moment hari pahlawan ini dirinya menyatakan ikrar setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, Rabu (10/11).
“Dengan ini saya menyatakan bahwa :
1. hari ini saya melepaskan diri dari baiat ISIS pimpinan Abubakar al baghdady maupun baiat kepada pimpinan lainnya yang bertolak belakang dengan persatuan Indonesia.
2. Meninggalkan dan menjauhi segala bentuk faham maupun tindakan yang dapat memecah belah negara Kesatuan republik Indonesia.
3. Setia dan patuh terhadap Pancasila dan Undang-undang dasar 1945.
4. Setia terhadap aturan yang dianut Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Load more