Jakarta, tvOnenews.com - Satu persatu fakta soal Ponpes Al-Zaytun menyeruak ke publik, terutama soal ajaran yang diduga menyimpang dan pernyataan kontroversial dari Panji Gumilang selaku pengasuh Pesantren yang berlokasi di Indramayu tersebut.
Ponpes Al-Zaytun Indramayu menjadi viral pertama kali setelah diketahui pada saat ibadah Salat Idul Fitri 1444 H mencampurkan jemaah wanita dan laki-laki dalam satu shaf hingga menjadi perbincangan publik.
Tak hanya itu, media sosial dihebohkan dengan sebuah video yang memperlihatkan gaya azan sholat jumat yang dikumandangkan oleh santri di Ponpes Al-Zaytun, tampak menggunakan gerakan tangan dan tidak menghadap kiblat.
Pimpinan Ponpes Al-Zaytun, Panji Gumilang.
Program Dua Sisi tvOne menghadirkan salah satu mantan santri Al-Zaytun dalam wawancara khusus bersama Dwi Anggia.
Putri salah satu mantan santri yang pernah menempuh pendidikan di Al-Zaytun selama lima tahun ini mengungkapkan soal bisnis di dalam lingkungan Pondok Pesantren.
Load more