Lantas bagaimana bisa Monique Rijkers sang aktivis pro Yahudi dan Israel datang ke acara Panji Gumilang?
Menurut pengakuan Monique Rijkers, dirinya memang mendapatkan surat undangan yang dikirimkan pihak Al Zaytun kepadanya.
Sehingga sudah jelas bahwa kedatangan Monique Rijkers ke acara 1 Muharram di Al Zaytun merupakan undangan langsung dari Panji Gumilang.
"Intinya mereka mengundang saya untuk hadir di acara 1 Muharram, yasudah akhirnya mereka mengirimkan surat undangan," ujar Monique Rijkers.
Monique Rijkers menyebutkan bahwa dalam undangan tersebut tertulis nomor 75.
"Saya di undangannya nomor 75, di situ ditulisnya menghadiri acara," ungkap Monique Rijkers.
Dan dirinya dalam undangan Panji Gumilang tertulis sebagai seorang aktivis Israel.
"Ditulisnya sih aktivis Israel," kata Monique Rijkers.
Load more