Jakarta, tvOnenews.com - Partai Golkar mendapat dorongan agar mendukung Prabowo Subianto sebagai capres di Pilpres 2024. Dorongan itu berasal dari sejumlah DPD 1 Golkar.
Ketua DPD 1 Golkar Kalimantan Barat, Maman Abdurahman mengatakan dorongan tersebut diungkap dalam pertemuan 38 Ketua DPD 1 Golkar seluruh Indonesia di Bali bersama Ketum Golkar Airlangga Hartarto pada beberapa waktu lalu.
Maman menyebut dalam pertemuan tersebut pihaknya membahas terkait penolakan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang belakangan menguak.
Selain itu, pertemuan tersebut juga membahas soal arah Golkar untuk Pilpres 2024. Maman menuturkan sebagian DPD 1 sepakat apabila Golkar mendukung Prabowo sebagai capres 2024.
“Pertemuan dengan 38 Ketua DPD 1 seluruh Indonesia di Bali kemarin dengan Ketua Umum selain membicarakan terkait penolakan Munaslub, juga di dalam diskusi santai dan informal sebagian besar suasana kebatinan beberapa DPD 1 mendorong agar Golkar bisa berkoalisi dengan Gerindra,” ujar Maman dalam keterangan resmi, Minggu (30/7/2023).
Dia menjelaskan alasan sebagian pengurus mendukung Prabowo. Beberapa pertimbangannya yakni Prabowo pernah menjadi bagian dari Golkar. Selain itu, partai berlambang pohon beringin itu juga pernah mendukung Prabowo di Pilpres 2014.
“Dikarenakan Pak Prabowo kan pernah di Golkar dan di Pilpres tahun 2014 Golkar pernah berkoalisi mendukung Pak Prabowo,” katanya.
Load more