Rudi Alfahri juga memberikan saran kepada Pemerintah Kota Binjai agar membuka akses ke lapangan merdeka untuk masyarakat melakukan kegiatan berolahraga dan sebagainya.
"Kalau lapangan di Simpang Kebun Lada bisa melakukan kegiatan kenapa di lapangan merdeka tidak, jika Pemerintah Kota Binjai tidak mau membuka lapangan merdeka segera tutup lapangan yang ada di simpang kebun lada, karena sama posisinya tidak ada perbedaan, statusnya sama-sama zona hijau," katanya.
Rudi Alfahri meminta pihak pengelola untuk minta maaf terkait persoalan yang terjadi kepada alim ulama dan tokoh masyarakat secara langsung dengan melakukan pertemuan.
"Permintaan maaf pihak pengelola BMM tidak cukup hanya melalui media sosial saja tetapi buat pertemuan di Pemko undang seluruh alim ulama dan tokoh masyarakat baru pihak pengelola meminta maaf itu baru jentelmen dia sebagai pengelola sebuah event," pungkasnya (Taufik Hidayat/mii)
Load more