Bagi Hadi, peran PMI sangat besar dalam membantu masyarakat, terutama memberikan sumbangan darah.
Karena itu, Pemprov Kaltim menyambut baik dan siap mengoordinasikan apa yang dipesankan mantan wakil presiden Indonesia itu.
"Insyaallah kita siap menyampaikan pesan tersebut dan memang perlu setiap swasta membantu PMI dalam melayani masyarakat. Contohnya pengadaan-pengadaan barang atau alat diperlukan PMI," jelasnya.
Sebelumnya, JK juga menyempatkan makan siang bersama Wagub Hadi Mulyadi sebelum berkunjung ke PMI.
Hadir menyambut JK, Ketua PMI Kaltim H Sayid Irwan, Anggota DPD RI Nanang Sulaiman dan Pengurus PMI se-Kaltim, kecuali Kubar dan Mahakam Ulu. (*)
Load more