Jakarta - Tjong Tjin Mie Uw, seorang kakek (65) meninggal dunia di depan rumahnya, di Jalan Melati Tiga RT 10/ RW 03, Sunter, Ancol Selatan, Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Senin siang (21/6). Karena korban diduga meninggal dunia akibat Covid-19, jenazah Kakek Mie Uw ditelantarkan di depan teras rumahnya.
Warga sekitar yang tahu kejadian tersebut langsung meminta bantuan pihak Puskesmas dan Kecamatan Sunter untuk mengirimkan ambulans. Menurut Sepha, tetangga korban, kakek Mie Uw meninggal dunia saat akan keluar rumahnya sekitar pukul 11.30 WIB.
"Meninggal jam 11.30 siang, kabar dari petugas kesehatan kecamatan ambulans ada di Cibubur jadi ngantre. Menurut petugas kita dapat nomor 8 sekarang baru antrean 6. Jadi udah 7 jam nunggu," imbuh Sepha.
Sepha juga menambahkan tidak ada satu pun warga yang berani mendekati jenazah setelah tahu hasil Polymerase Chain Reaction (PCR) kakek Mie Uw positif Covid-19. Korban diduga tertular dari anaknya. Anak tersebut saat ini sedang menjalani isolasi mandiri di sebuah hotel di Sunter, Jakarta Utara.
"Anaknya positif tapi sempat isolasi mandiri di hotel di Sunter, dan si Koko ini juga ternyata positif. Kita gak tahu karena pihak keluarganya gak bilang. Kita baru tahu tadi dari istrinya yang kasih surat hasil PCR yang ternyata positif. Jadi kita gak berani dekat." imbuh Sepha
Hingga Senin malam pukul 20.00 WIB jenazah kakek Mie Uw belum juga diangkut ambulans. (yfy/novi/act)
Load more