"Trust dan kerjasama konkret ini lah yang dapat menjadi positive force (kekuatan positif) bagi stabilitas dan perdamaian dunia," tandas dia.
Kemudian, secara resmi Jokowi membuka rangkaian acara KTT ke-26 ASEAN-RRT.
Sementara itu, Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rosan Perkasa Roeslani menginformasikan bahwa Perdana Menteri China Li Qiang bersama Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dijadwalkan menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Rabu (6/9/2023).
"Mengenai kereta cepat, rencananya memang kalau launch-nya 1 Oktober (2023) tetapi rencananya untuk dilakukan testing bersama," kata Rosan seusai menghadiri konferensi pers The ASEAN-Indo-Pacific Forum (AIPF) di Balai Sidang Jakarta (JCC) di Jakarta, Selasa.
Menurut dia, sebenarnya besok Prime Minister China (Li Qiang) bersama-sama dengan Menko (Luhut Binsar Pandjaitan) akan melakukan testing dari kereta api cepat besok tanggal 6 (September).
Sementara itu saat dikonfirmasi mengenai harga tiket untuk kereta cepat tersebut, ia mengaku saat ini masih dalam pembahasan.
"Masih diformulasikan harga tiketnya. Saya belum sampaikan sekarang tetapi sedang diformulasikan mengenai harga tiketnya. Jadi, soal harga masih kami bahas," ujar dia.
KA cepat relasi Jakarta-Bandung merupakan layanan KA cepat pertama di Indonesia dan Asia Tenggara yang akan beroperasi dengan kecepatan hingga 350 km/jam. (agr/mii)
Load more