Jakarta, tvOnenews.com - Bantah tak diundang, PKB sebut Bupati Tanah Laut mohon-mohon tak mau temui Cak Imin karena dapat tekanan.
Sekjen PKB Hasanuddin Wahid membantah Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) tidak diundang ke acara MTQ nasional dan internasional di Tanah Laut, Kalimantan Selatan.
Dia mengatakan Cak Imin sudah menerima undangan resmi dari acara tersebut. Bahkan, Sukamta selaku Bupati Tanah Laut dan panitia juga sudah menggelar rapat.
Keduanya mengetahui Cak Imin sebagai Wakil Ketua DPR RI yang membuka acara itu.
“Jam 9 pagi masih oke. Ada nama Wakil Ketua DPR RI di kursi paling depan undangan,” ujar Hasanuddin saat dihubungi tvOnenews.com, Rabu (6/9/2023).
Namun, dia menyebut Sukamta mendadak tidak ingin menemui Cak Imin setelah Cak Imin tiba di lokasi.
Menurut Hasanuddin, Sukamta meminta agar kehadiran Cak Imin dibatalkan karena dia mendapat tekanan dari pihak luar.
Load more