“Saya berharap silaturahmi Mas Ganjar ke Abuya Sayyid Ahmad bin Alawi al Maliki meneguhkan jalan Mas Ganjar. Kita mendoakan pertemuan itu bisa memberikan tambahan ilmu. Sebab beliau terkenal sebagai ulama yang teguh memimpin majelis ilmu,” ujarnya.
“Ngalab berkahnya Mas Ganjar itu semoga juga bisa menambahkan jalan spiritual bagi setiap pikir dan langkah Mas Ganjar kedepan”, tambah Said.
Sebagai informasi, Sayyid Muhammad bin Alawi al Maliki yang juga ayahanda Sayyid Ahmad merupakan ulama terkenal di Arab Saudi.
Dia telah menulis lebih dari 100 buku kitab besar hingga menjadi rujukan para ulama Nahdlatul Ulama (NU) di Indonesia.
Kitab itu kemudian banyak dijadikan panduan pembelajaran di pondok pesantren.
Beberapa kitab yang ditulisnya yaitu kitab Mafahim Yajibu An Tusahhah (paham-paham yang harus diluruskan).
Load more