LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
PKS resmi mendukung pasangan Anies Baswedan dan Cak Imin
Sumber :
  • Istimewa

Anies Baswedan dan Cak Imin Direstui PKS, Ternyata Sosok Ini yang Awalnya Meminta Pasangan AMIN Maju Pilpres 2024

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar kini telah resmi mendapat dukungan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Ini sosok awal yang mengusung pasangan 'AMIN'

Jumat, 15 September 2023 - 20:03 WIB

tvOnenews.com - Pasangan Bacapres Anies Baswedan dan Bacawapres Muhaimin Iskandar kini telah resmi mendapat dukungan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Hal ini telah disampaikan hasil keputusan dari Musyawarah IX Majelis Syura PKS pada malam ini (15/9/2023) bahwa PKS menyetujui dan menetapkan pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai Bacapres dan Bacawapres pada Pilpres 2024.

Selain itu, PKS juga optimis dapat mengokohkan kemenangan juga totalitas dalam memenangkan pasangan ‘AMIN’ ini. 


Pembacaan Putusan Musyawarah Majelis Syura PKS resmi mendukung pasangan 'AMIN'. (Ist)

Baca Juga :

Sebelumnya, Pada (2/9/2023) di Surabaya, deklarasi pasangan ini telah disampaikan bahwa Partai Nasional Demokrat (NasDem) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) telah memasangkan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menjadi Capres dan Cawapres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).

Dalam pidatonya, Cak Imin menyebutkan ternyata yang mengusung dirinya untuk mendampingi Anies Baswedan bukanlah Surya Paloh. 

Cak Imin mengungkapkan permintaan tersebut disampaikan oleh Kiai Kholil As’ad Syamsul Arifin pada tahun 2021. Ia sempat dipanggil oleh Kiai Kholil saat berada di Situbondo, Jawa Timur.

“Sebetulnya ada cerita menarik Tahun 2021, Saya dipanggil Al Mukarrom romo Kiai Kholil As'ad. Di Situbondo, saat ini dia tampil di sini. Beliau adalah putra Kiai As'ad Syamsul Arifin, pendiri NU,” ungkap Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. 

Dirinya menyampaikan putra pendiri NU ini ingin memasangkan Cak Imin dengan Anies Baswedan dalam Pilpres 2024. 

“Saya dipanggil, Muhaimin, menurut saya kamu harus berpasangan dengan Anies Baswedan. Saya tidak berani menolak, tetapi saya juga tidak berani menjawab iya. Tapi saya masukkan ke dalam batin saya,” ujarnya.

“Sambil jalan, saya berbunyi begini, ‘Lho Lho Lho, nggak bahaya ta?’,” sambungnya sambil bercanda.

Meski begitu Cak Imin belum berani menolak sekaligus menerima amanah dari Kiai Kholil. Namun setelah berdiskusi dengan Surya Paloh, maka amanah tersebut dapat terlaksana.

“Nah perjalanan panjang itu akhirnya kemana, dan luar biasa sampailah pada saat yang tepat. Hari Senin itu lah saya ketemu bang Surya untuk berdiskusi berbagai hal dan terjadilah peristiwa hari ini,” pungkasnya.


PKS resmi deklarasi Muhaimin Iskandar sebagai Bacawapres dampingi Anies Baswedan. (Tim tvOnenews - Julio Trisaputra)

Selain itu, Cak Imin menjelaskan bahwa nilai dan konsep Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) telah sesuai dengan ajaran Nahdlatul Ulama (NU).

“Koalisi Perubahan sejalan dengan ajaran NU, yaitu Al-Muhafadhotu ala Qodimis Sholih wal Akhdzu bil Jadidil Ashlah (memelihara yang lama yang baik dan mengambil yang baru yang lebih baik),” tutur Cak Imin.

Selain itu dirinya juga menyebutkan bahwa makna dari kaidah fiqih tersebut untuk terus menerus memperbarui dan memperbaiki apabila ada sasaran yang lebih baik.

Namun, tidak pernah lupa terhadap pondasi-pondasi kokoh yang telah dirintis dan diwariskan kepada generasi-generasi yang harus dijaga dengan baik. 

Hari ini, hasil Rapat Majelis Syuro PKS, yakni resmi mendukung pasangan AMIN (Anies-Cak Imin) di Pilpres 2024. Hal itu diungkapkan langsung oleh Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu.

“Alhamdulillah hasil Majelis Syuro ke-9 menghasilkan beberapa poin, Pertama memperkuat Majelis Syuro ke-8 yang mengusung Anies Baswedan sebagai Capres di Pilpres 2024,” ungkap Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu. 

“Kedua, memutuskan Bapak Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai Bakal Cawapres RI di Pilpres 2024 untuk mendampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024,” pungkasnya. (Kmr)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Proses Sortir dan Pelipatan 2 Juta Surat Suara Pilkada Jombang 2024 Dimulai, Ditargetkan Selesai dalam Enam Hari

Proses Sortir dan Pelipatan 2 Juta Surat Suara Pilkada Jombang 2024 Dimulai, Ditargetkan Selesai dalam Enam Hari

KPU Jombang resmi memulai proses penghitungan, penyortiran, dan pelipatan surat suara untuk Pilkada 2024.
BPJPH Tegaskan Produk Nonhalal Boleh Dipasarkan, Babe Haikal Jelaskan Syarat dan Alasannya

BPJPH Tegaskan Produk Nonhalal Boleh Dipasarkan, Babe Haikal Jelaskan Syarat dan Alasannya

Haikal Hassan menjelaskan bahwa pemasaran produk halal dan nonhalal harus memuat label yang menjelaskan status kehalalannya agar konsumen dapat mengetahui.
Polres Metro Tangerang Kota Gelar Olah TKP Mendalam Kasus Tabrak Lari Sopir Truk

Polres Metro Tangerang Kota Gelar Olah TKP Mendalam Kasus Tabrak Lari Sopir Truk

Polres Metro Tangerang Kota baru saja melaksanakan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk menuntaskan penyelidikan kasus tabrak lari
Berharap Mencetak Bibit Atlet Berprestasi, Pemerintahan Kabupaten Blitar Lepas Atlet POPDA dan PEPARPEDA Jatim

Berharap Mencetak Bibit Atlet Berprestasi, Pemerintahan Kabupaten Blitar Lepas Atlet POPDA dan PEPARPEDA Jatim

Pemerintah Kabupaten Blitar lepas atlet untuk ikuti POPDA XIV dan PEPARPEDA II tingkat Provinsi Jawa Timur 2024.
Puting Beliung Terjang 2 Kecamatan di Lumajang, Puluhan Rumah Rusak

Puting Beliung Terjang 2 Kecamatan di Lumajang, Puluhan Rumah Rusak

Angin puting beliung menerjang Kecamatan Lumajang dan Sukodono di Kabupaten Lumajang.
Hasil Liga 1 Persib Vs Semen Padang: Gol Wonderkid 18 Tahun Berdarah Payakumbuh Gagalkan Kemenangan Maung Bandung

Hasil Liga 1 Persib Vs Semen Padang: Gol Wonderkid 18 Tahun Berdarah Payakumbuh Gagalkan Kemenangan Maung Bandung

Hasil pertandingan Liga 1 2024-2025 antara Persib Bandung vs Semen Padang pada Jumat (0/11/2024) malam WIB, Maung Bandung gagal amankan kemenangan pekan ini.
Trending
Demi Tumbangkan Jepang dan Arab Saudi di SUGBK, Media Vietnam 'Prediksi' Tiga Pemain Top Eropa Ini Segera Perkuat Timnas Indonesia

Demi Tumbangkan Jepang dan Arab Saudi di SUGBK, Media Vietnam 'Prediksi' Tiga Pemain Top Eropa Ini Segera Perkuat Timnas Indonesia

Timnas Indonesia terjadwal melakoni laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada pertangahan bulan November 2024 dengan bertindak sebagai tuan rumah.
Bukan Semata Salah Wasit Ahmed Al-Kaf, Shin Tae-yong Akhirnya Baru Bicara Jujur Soal Kegagalan Timnas Indonesia Menang atas Bahrain: Sebenarnya...

Bukan Semata Salah Wasit Ahmed Al-Kaf, Shin Tae-yong Akhirnya Baru Bicara Jujur Soal Kegagalan Timnas Indonesia Menang atas Bahrain: Sebenarnya...

Setelah sekian lama, pelatih Shin Tae-yong akhrinya berkata jujur kalau kegagalan Timnas Indonesia menang atas Bahrain bukan semata karena wasit Ahmed Al-Kaf.
Sosok Pelatih Ini Resmi Ditunjuk PSSI untuk Besut Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, hingga 3 Kabar Baik Jelang Laga Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sosok Pelatih Ini Resmi Ditunjuk PSSI untuk Besut Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, hingga 3 Kabar Baik Jelang Laga Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sosok pelatih yang resmi ditunjuk PSSI untuk besut Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 hingga 3 kabar baik jelang laga lanjutan Kualfiikasi Piala Dunia 2026.
Reaksi Suporter Jepang usai Diminta PSSI Bikin Garuda ID saat Samurai Biru Hadapi Timnas Indonesia

Reaksi Suporter Jepang usai Diminta PSSI Bikin Garuda ID saat Samurai Biru Hadapi Timnas Indonesia

Suporter Jepang memberi respons setelah diminta PSSI untuk membuat Garuda ID saat Samurai Biru bertamu ke Jakarta untuk menghadapi Timnas Indonesia di GBK.
Top 3 Sport: Klasemen Liga Voli Korea, Pelatih Pink Spiders Puji Megawati Hangestri, Biang Kekalahan Red Sparks atas IBK Altos

Top 3 Sport: Klasemen Liga Voli Korea, Pelatih Pink Spiders Puji Megawati Hangestri, Biang Kekalahan Red Sparks atas IBK Altos

Berita artikel sport terpopuler di tvOnenews.com pada Kamis (31/10/2024). Kiprah Megawati Hangestri bersama Red Sparks di liga voli Korea masih diminati pembaca
Kronologi Sopir Truk Kontainer Tabrak 15 Mobil-Motor di Cipondoh, Berupaya Kabur dan Berakhir di Tugu Adipura

Kronologi Sopir Truk Kontainer Tabrak 15 Mobil-Motor di Cipondoh, Berupaya Kabur dan Berakhir di Tugu Adipura

Polisi mengungkap kronologi sopir truk menabrak 15 kendaraan di Cipondoh, Kota Tangerang.
Motif Pelaku Mutilasi Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara Terungkap, Polisi Dapati Hal Ini....

Motif Pelaku Mutilasi Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara Terungkap, Polisi Dapati Hal Ini....

Polisi menangkap Fauzan Fahmi (43) pelaku aksi pembunuhan terkait kasus temuan mayat wanita tanpa kepala di kawasan Muara Baru, Jakarta Utara.
Selengkapnya
Viral