Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mendapati adanya penyimpangan dana pensiun (Dapen) BUMN usai melakukan sejumlah audit.
Hal itu disampaikan Erick Thohir saat hadir dalam kegiatan konferensi persnya bersama pihak Kejaksaan Agung pada Selasa (3/10/2023).
Menurutnya penyimpangan dana pansiun didapat pihaknya usai melakukan perluasan audit Dapen BUMN.
Langkah itu dilakukan usai adanya penyimpangan dana yang terjadi seperti kasus Jiwasraya dan Asabri.
"Setelah kasus Jiwasraya, saya curiga dan khawatir bahwa ada persoalan yang sama pada dana pensiun BUMN," kata Erick di lokasi, Jakarta, Selasa (3/10/2023).
Erick menuturkan dirinya memberikan perintah kepada Kementerian BUMN untuk kembali mengaudit dana-dana pensiun karyawan BUMN.
Lantas pihaknya mendapati dari 48 dana pensiun sebanyak 34 diantaranya atau 70 persen berada dalam kondisi tidak sehat.
Load more