LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Jelang HUT ke-78, TNI ziarah nasional dan tabur bunga serentak ke makam pahlawan RI
Sumber :
  • Muhammad Bagas-tvOne

Jelang HUT ke-78, TNI Ziarah Nasional dan Tabur Bunga Serentak ke Makam Pahlawan RI

Jelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78, Tentara Nasional Indonesia (TNI) melakukan ziarah nasional dan tabur bunga serentak ke makam para pahlawan Republik Indonesia pada Rabu (4/10/2023).

Rabu, 4 Oktober 2023 - 10:24 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Jelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78, Tentara Nasional Indonesia (TNI) melakukan ziarah nasional dan tabur bunga serentak ke makam para pahlawan Republik Indonesia pada Rabu (4/10/2023).

Berdasarkan pantauan tvOnenews.com, acara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU), Kalibata, Jakarta Selatan dipimpin langsung Kepala Staf Umum (Kasum) Panglima TNI Letjen Bambang Ismawan selaku inspektur upacara.

Kegiatan ziarah diawali upacara penghormatan kepada para pahlawan. Dengan iringan marching band dan sederet pati serta barisan prajurit bersenjata lengkap.

Turut hadir pula Pangkogabwilhan I kini akan dijabat Laksda TNI Erwin S. Aldedharma, Wakasad Letjen TNI Agus Subianto, Wakasau Gustaf Marsda TNI Agustinus Gustaf Brugman, Pangkogabwilhan III kini dijabat Letjen TNI Richard T.H. Tampubolon dan sederet perwira tinggi lainnya.

Baca Juga :

"Kita melaksanakan ziarah ini dalam rangka menghormati mengingat kembali jasa-jasa para pahlawan kita yang telah mengorbankan harta terbaiknya, yaitu jiwa dan raganya untuk kepentingan bangsa dan negara," ucap Bambang kepada wartawan usai acara ziarah nasional.

"Harapannya adalah kita sebagai generasi penerus dapat menginspirasi apa yang sudah diberikan oleh para pahlawan kita. Itu intinya apa yang kita lakukan pada pagi hari ini," tambahnya.

Jelang HUT ke-78, TNI ziarah nasional dan tabur bunga serentak ke makam pahlawan RI. Dok: Muhammad Bagas-tvOne

Setelah upacara, Bambang yang mewakili Panglima TNI Laksamana Yudo Margono turut memimpin rombongan keluarga besar TNI untuk melangsungkan acara tabur bunga ke makam mantan presiden Indonesia beserta pahlawan nasional.

Terlihat taburan bunga diberikan ke sejumlah makam pahlawan mulai dari Presiden ke-3 RI almarhum B.J. Habibie dan makam almarhumah Hasri Ainun Besari (Ainun Habibie). Lalu makam istri Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono almarhumah Kristiani Herrawati (Ani Yudhoyono).

Sampai dengan makam Pahlawan Revolusi Ahmad Yani, S. Parman, M. T. Haryono dan pahlawan lainnya. Terlihat sejumlah para petinggi TNI tiga matra tersebut turut mendoakan para pahlawan di TMP Kalibata.

"Ziarah ini dilaksanakan di seluruh Indonesia. Di daerah-daerah dipimpin oleh yang tertua masing-masing daerah. Di situ mungkin ada Pangdam, Pangarmada atau Komandan Lanud," tutur Bambang.

Dari rangkaian ziarah, lanjut Bambang, kegiatan ini juga dilakukan serentak di sejumlah makam pahlawan diantaranya makam Presiden ke-1 RI Soekarno di Blitar, makam Presiden ke-4 RI KH Abdurrahman Wahid di Jombang dan makam Presiden ke-2 RI Jenderal Besar Soeharto di Astana Giri Bangun, Karanganyar.

"Pagi hari ini, Panglima, beliau ziarah ke makam Panglima Besar Jenderal Soedirman di Yogyakarta sehingga beliau di sana. Beliau memerintahkan saya untuk mewakili di sini," ucapnya.

Adapun acara ini merupakan rangkaian menuju puncak acara dari HUT TNI ke-78 di Kawasan Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat pada 5 Oktober 2023 nanti.

"Kita berdoa sukses. Kita saksikan bersama-sama, ajak masyarakat yang mau menyaksikan. Karena besok pada 5 Oktober itu akan kita tunjukkan berbagai atraksi alutsista yang kita miliki. Jadi silakan besok hadir dan sama-sama menyaksikan dan mendoakan supaya acaranya berjalan dengan lancar dan sukses," imbuhnya. (rpi/nsi)

Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News.

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Aksi Nyata Berkontribusi untuk Negeri, Penanaman 1.000 Mangrove Dilakukan di Pesisir Jakarta

Aksi Nyata Berkontribusi untuk Negeri, Penanaman 1.000 Mangrove Dilakukan di Pesisir Jakarta

Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Provinsi DKI Jakarta bersama LindungiHutan dan VIVERE Group memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dan lingkungan.
Setahun Lamanya Tak Tuntaskan Kasus, Polda Metro Jaya Didesak Tangkap Firli Bahuri

Setahun Lamanya Tak Tuntaskan Kasus, Polda Metro Jaya Didesak Tangkap Firli Bahuri

Polda Metro Jaya didesak mengambil langkah konkrit usai kasus dugaan pemerasan eks Ketua KPK, Firli Bahuri terhadap Syahrul Yasin Limpo (SYL) mangkrak tak tertuntaskan.
Meskipun Baru Tidur Sebentar Tetaplah Kerjakan Tahajud, Kata Ustaz Adi Hidayat Ada 4 Keistimewaan Bisa Diraih

Meskipun Baru Tidur Sebentar Tetaplah Kerjakan Tahajud, Kata Ustaz Adi Hidayat Ada 4 Keistimewaan Bisa Diraih

Bisa jadi sarana curhat terbaik kepada Allah SWT. Shalat tahajud di waktu tengah malam yang dianjurkan. Empat keistimewaan kata Ustaz Adi Hidayat didapatkan ...
Demi Wujudkan Sustainable Energy, Masyarakat Diingatkan soal Pentingnya Penguatan Jaminan Hak atas Lingkungan Hidup Sehat

Demi Wujudkan Sustainable Energy, Masyarakat Diingatkan soal Pentingnya Penguatan Jaminan Hak atas Lingkungan Hidup Sehat

Pusat Studi Hukum Kebijakan Publik dan Energi LPPM UNS berkolaborasi bersama Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia dengan menggelar seminar lingkungan hidup.
Jangan Pernah Tinggalkan Shalat Qabliyah Subuh Meski Kesiangan Sekalipun, Ustaz Adi Hidayat: Jika Mau Dunia Tercukupi

Jangan Pernah Tinggalkan Shalat Qabliyah Subuh Meski Kesiangan Sekalipun, Ustaz Adi Hidayat: Jika Mau Dunia Tercukupi

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mengingatkan agar setiap Muslim tidak meninggalkan shalat qabliyah subuh meski kesiangan sekalipun. Jika ingin dapat dunia dan isinya.
Isa Zega Seorang Transgender, Umrah Pakai Baju Muslimah, Tegas Ustaz Adi Hidayat Katakan: Tidak Sah! Ini Fatal!

Isa Zega Seorang Transgender, Umrah Pakai Baju Muslimah, Tegas Ustaz Adi Hidayat Katakan: Tidak Sah! Ini Fatal!

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menegaskan bahwa ibadah yang dilakukan oleh Isa Zega, transgender yang beberapa waktu lalu umrah adalah tidak sah dan kesalahan fatal.
Trending
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
De Javu Singapura, Pelatih Akui Persib Malah Biarkan Port FC Cetak Gol Murah

De Javu Singapura, Pelatih Akui Persib Malah Biarkan Port FC Cetak Gol Murah

Skor 2-2 hasil imbang Persib vs Port FC berakhir di Stadion BG Pathum, Pathum Thani, Kamis (28/11/2024). 
Shin Tae-yong Ungkap Perubahan Para Pemain Timnas Indonesia, Katanya Rizky Ridho dan Rekan-rekan Sekarang Tidak Mudah Menyerah dan...

Shin Tae-yong Ungkap Perubahan Para Pemain Timnas Indonesia, Katanya Rizky Ridho dan Rekan-rekan Sekarang Tidak Mudah Menyerah dan...

Mentalitas jadi salah satu faktor yang sangat terlihat perubahannya setelah Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- ditangani Shin Tae-yong sejak 2020 lalu,
Belum Tidur tapi Mau Shalat Tahajud, Memangnya Boleh? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Justru yang Benar itu…

Belum Tidur tapi Mau Shalat Tahajud, Memangnya Boleh? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Justru yang Benar itu…

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan perihal niat melaksanakan shalat tahajud tetapi belum tidur, sebenarnya boleh atau tidak? Simak penjelasan Ustaz Adi Hidayat.
Andra Soni Taklukan Airin Rachmi Diany di Pilkada Serentak 2024, Pengamat: Dinasti Banten Runtuh

Andra Soni Taklukan Airin Rachmi Diany di Pilkada Serentak 2024, Pengamat: Dinasti Banten Runtuh

Hasil hitung cepat Pilkada Banten 2024 memenangkan pasangan Andra Soni - Dimyanti dari pesaingnya Airin Rachmi Diany - Ade Sumardi.
Jangan Kaget Tiba-tiba Rumah Digempur Rezeki dari Segala Arah, Syekh Ali Jaber Bilang Sebelum Adzan Subuh Lakukan Amalan Ini, Katanya...

Jangan Kaget Tiba-tiba Rumah Digempur Rezeki dari Segala Arah, Syekh Ali Jaber Bilang Sebelum Adzan Subuh Lakukan Amalan Ini, Katanya...

Syekh Ali Jaber mengungkapkan ada empat amalan yang bisa membuka pintu rezeki dan mendatangkannya dari segala arah, bahkan tanpa disangka-sangka. Katanya...
Meski Ngantuk Berat, Tetap Paksakan Baca Doa Sebelum Tidur ini, Ustaz Adi Hidayat Jamin Dampaknya…

Meski Ngantuk Berat, Tetap Paksakan Baca Doa Sebelum Tidur ini, Ustaz Adi Hidayat Jamin Dampaknya…

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan amalan sebelum tidur yang bermanfaat tak hanya di dunia tetapi juga di akhirat. Cukup baca satu ayat ini saja meski ngantuk.
Selengkapnya
Viral