Jakarta, tvOnenews.com - Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar kembali menjalani pemeriksaan penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya terkait dugaan kasus pemerasan oleh pimpinan KPK terhadap eks Mentan, Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Direktur Reskrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak.
Menurutnya Kapolrestabes Semarang telah menjalani pemeriksaan sebanyak dua kali usai dugaan kasus pemerasan oleh pimpinan KPK berstatus penyidikan pada Rabu (18/10/2023).
"Betul (sudah 2 kali diperiksa)," kata Ade kepada awak media saat dikonfirmasi, Jakarta, Rabu (18/10/2023).
Di sisi lain, Ade Safri menuturkan penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya tengah melakukan pemeriksaan terhadap ajudan dari Ketua KPK, Firli Bahuri bernama Kevin Egananta.
Menurutnya pemeriksaan terhadap Kevin Egananta pada Rabu (18/10/2023) masih dilakukan pemeriksaan.
"Masih berlangsung (pemeriksaan terhadap Kevin). Termasuk Kapolrestabes Semarang masih diperiksa," katanya.
Sementara itu, eks Wakil Ketua KPK periode 2007-2011, Mochammad Jasin turut menjalani pemeriksaan pada hari ini.
Kata Ade, Jasin telah rampung menjalani pemeriksaan sebagai saksi dugaan kasus pemerasan oleh pimpinan KPK terhadap eks Mentan, SYL.
"Sudah selesai (pemeriksaan M Jasin), dimulai tadi pukul 10.30 WIB hingga pukul 13.30 WIB," pungkasnya. (raa/ebs)
Load more