Ditekankan Ganjar semua masyarakat Indonesia berhak mendapatakan perlakuan yang sama. Karena dia tak ingin impian seseorang harus pupus karena harus bersaing dengan anak seorang pejabat.
“Dan saya kepingin semua yang sekolah investasi pendidikan kelak kemudian siapapun akan menjadi apapun melalui jalur yang fair,” papar Ganjar.
Bahkan mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu pun berbicara tentang kekuasaan yang harus sesuai dengan batasannya dan jangan dilebihkan. Untuk itulah dia tidak akan memberikan jalur khusus kepada Alam.
“Yang saya sadari adalah, kekuasaan itu ada batasannya, kekuasaan itu menggoda. Maka kita harus punya kontrol diri dan tahu diri,” ucap Ganjar.
Karena itulah Ganjar pun meminta kepada semua pihak untuk selalu hadir memberikan saran, kritik dan kontrol kepadanya agar tetap berada di jalur yang lurus.
“Karena itulah penting teman-teman hadir untuk kemudian memberikan saran kritik dan kontrol karena semua butuh proses,” papar Ganjar.
Load more