LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pasangan bakal Capres Prabowo Subianto dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka
Sumber :
  • tvOnenews.com / Julio Trisaputra

Duet Prabowo-Gibran Mampu Pecah Suara Dukungan Ganjar, Pengamat: Pertarungan antara PDIP dengan Relawan Jokowi,

Bakal Capres Prabowo Subianto dan cawapres Gibran Rakabuming Raka potensial memecah suara basis pendukung Capres Ganjar Pranowo di Jawa Tengah dan Jawa Timur

Rabu, 1 November 2023 - 08:18 WIB

Surabaya, tvOnenews.com - Pasangan bakal Capres Prabowo Subianto dan cawapres Gibran Rakabuming Raka potensial memecah suara basis pendukung Capres Ganjar Pranowo.

"Soal keunggulannya jelas, Prabowo dan Gibran akan mampu memecah suara Ganjar," kata Pengamat Politik Universitas Pembangunan Nasional Veteran (UPN) Jawa Timur, Singgih Manggalou dalam keterangannya di Surabaya, Rabu (01/11/2023).

Singgih menilai, keputusan Prabowo menggandeng Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres, mampu memberikan daya ungkit untuk memecah basis pendukung Ganjar.

"Soal keunggulannya jelas, Prabowo dan Gibran akan mampu memecah suara Ganjar," katanya.

Singgih menilai, Pulau Jawa terutama wilayah Timur dan Tengah berpotensi menjadi medan pertempuran yang cukup sengit antara tiga kandidat capres dan cawapres. Pertarungan Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud MD akan menjadi pertarungan antara PDIP dengan relawan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Itu akan menjadi pertarungannya antara PDIP dengan relawannya Jokowi, dan itu akan seru disana," kata Singgih.

Singgih juga menilai, Gibran sangat bagus untuk mengoptimalkan kekuatan Prabowo, terutama dalam menghadapi Ganjar karena Ganjar dan Gibran memiliki irisan pendukung yang sama.

Hal itu membuat Gibran sangat kompeten untuk bertarung di wilayah tengah dan timur Pulau Jawa. Strategi itu mampu membawa peluang kemenangan bagi pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 mendatang.

"Jadi nanti biarkan Gibran yang masuk, karena akan lebih optimal jika Gibran yang bertarung dengan Ganjar," ujarnya.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menerima pendaftaran tiga pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden untuk Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud Md., serta Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Pasangan Prabowo-Gibran diusung oleh Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora), Partai Garda Republik Indonesia (Garuda), dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI), serta Partai Rakyat Adil Makmur (Prima) yang tidak lolos menjadi peserta Pemilu 2024.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan masa kampanye pemilu yang akan berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, sementara pemungutan suara dijadwalkan akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024. (ant/mii)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jadwal Siaran Langsung Malaysia Open 2025: Hari Ini 5 Wakil Indonesia Beraksi, Ada Big Match Anthony Sinisuka Ginting Vs Kunlavut Vitidsarn

Jadwal Siaran Langsung Malaysia Open 2025: Hari Ini 5 Wakil Indonesia Beraksi, Ada Big Match Anthony Sinisuka Ginting Vs Kunlavut Vitidsarn

Jadwal siaran langsung Malaysia Open 2025, di mana ada lima wakil Indonesia beraksi termasuk big match antara Anthony Sinisuka Ginting Vs Kunlavut Vitidsarn.
Sempat Emosi Besar, Kini Putra Shin Tae-yong Minta Sang Ayah Istirahat dari Sepak Bola usai Dipecat dari Timnas Indonesia

Sempat Emosi Besar, Kini Putra Shin Tae-yong Minta Sang Ayah Istirahat dari Sepak Bola usai Dipecat dari Timnas Indonesia

Putra Shin Tae-yong, Shin Jae-won minta ayahnya untuk cuti sementara dari sepak bola usai posisinya sebagai pelatih Timnas Indonesia diganti Patrick Kluivert.
Bisa Jadi Penghalang Masuk Surga kalau kalau Makan Buah Ini, Sebaiknya Kurangi Sekalipun Suka Kata Ustaz Adi Hidayat

Bisa Jadi Penghalang Masuk Surga kalau kalau Makan Buah Ini, Sebaiknya Kurangi Sekalipun Suka Kata Ustaz Adi Hidayat

Menurut Ustaz Adi Hidayat perlu dikontrol dan pahami khasiatnya. Sebab ada juga buah yang bisa menghalangi masuk surga. Simak penjelasan berikut lebih hati-hati
Jangan Sampai Kena Sanksi! Investor Diimbau Segera Lapor Laporan Kegiatan Penanaman Modal Sebelum 10 Januari 2025

Jangan Sampai Kena Sanksi! Investor Diimbau Segera Lapor Laporan Kegiatan Penanaman Modal Sebelum 10 Januari 2025

Wakil Menteri Investasi dan Hilirisasi/Wakil Kepala BKPM Todotua Pasaribu meminta para investor segera menyampaikan Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM)
Eks Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba yang Jadi Terdakwa Kasus OTT KPK Dirawat di Rumah Sakit, Derita Penyakit Komplikasi Mulai dari Jantung hingga Hipertensi

Eks Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba yang Jadi Terdakwa Kasus OTT KPK Dirawat di Rumah Sakit, Derita Penyakit Komplikasi Mulai dari Jantung hingga Hipertensi

Eks Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba yang juga menjadi terdakwa dalam kasus OTT KPK menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Tentara.
Kok Coach Justin Ngotot Banget Pelatih Timnas Indonesia Harus dari Belanda? Ternyata Dibanding Shin Tae-yong...

Kok Coach Justin Ngotot Banget Pelatih Timnas Indonesia Harus dari Belanda? Ternyata Dibanding Shin Tae-yong...

Coach Justin sering menyatakan bahwa pelatih Timnas Indonesia sebaiknya berasal dari Belanda, apa alasannya? DIbanding Shin Tae-yong apa bagusnya dari Belanda?
Trending
Sebelum STY Dipecat PSSI, Istri Shin Tae-yong Pernah Bilang Kalau Erick Thohir Itu Manusia yang... 

Sebelum STY Dipecat PSSI, Istri Shin Tae-yong Pernah Bilang Kalau Erick Thohir Itu Manusia yang... 

Jauh sebelum STY dipecat oleh PSSI, istri Shin Tae-yong (Cha Young-ju) pernah menyebut Erick Thohir itu manusia yang seperti ini. Simak selengkapnya.
Mees Hilgers Akhirnya Buka Suara soal Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia: Berhenti Sebarkan Kabar Bohong!

Mees Hilgers Akhirnya Buka Suara soal Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia: Berhenti Sebarkan Kabar Bohong!

Mees Hilgers akhirnya buka suara soal pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia setelah bungkam sejak sang pelatih dibebastugaskan pada Senin (6/1/2025).
Kesaksian TikTokers yang Satu Pesawat dengan Shin Tae-yong saat Pulang ke Korea Selatan, Banyak yang Minta...

Kesaksian TikTokers yang Satu Pesawat dengan Shin Tae-yong saat Pulang ke Korea Selatan, Banyak yang Minta...

Kesaksian seorang TikTokers yang satu pesawat dengan Shin Tae-yong saat di bandara, diduga akan pulang ke Korea Selatan, banyak yang minta Coach Shin untuk...
Respons Berkelas Mees Hilgers Usai Patrick Kluivert Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia Gantikan Shin Tae-yong: Sampai Jumpa!

Respons Berkelas Mees Hilgers Usai Patrick Kluivert Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia Gantikan Shin Tae-yong: Sampai Jumpa!

Pemain Timnas Indonesia Mees Hilgers merespons pergantian pelatih dari Shin Tae-yong ke Patrick Kluivert, yang resmi dilaporkan PSSI, Rabu (8/1/2025).
Akhirnya Mulai Jujur, Coach Justin Bicara Realistis soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Katanya...

Akhirnya Mulai Jujur, Coach Justin Bicara Realistis soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Katanya...

Coach justin kini mulai jujur dan bicara realistis soal peluang Timnas Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia 2026, tak disangka begini katanya.
Terpopuler: Istri Shin Tae-yong Ungkap Karakter Erick Thohir, Kekecewaan Jay Idzes, hingga Ruben Onsu Bongkar Alasan Sarwendah Cinta Betrand

Terpopuler: Istri Shin Tae-yong Ungkap Karakter Erick Thohir, Kekecewaan Jay Idzes, hingga Ruben Onsu Bongkar Alasan Sarwendah Cinta Betrand

Deretan kabar terpopuler edisi Kamis (9/1/2025), datang dari seputar pemecatan Shin Tae-yong hingga dunia hiburan tanah air. Berikut adalah rangkuman beritanya!
Top 3 Timnas: Respon Calvin Verdonk soal Pemecatan STY, Reaksi Mees Hilgers usai PSSI Tunjuk Patrick Kluivert, dan Pemain Timnas yang Bermasalah dengan STY

Top 3 Timnas: Respon Calvin Verdonk soal Pemecatan STY, Reaksi Mees Hilgers usai PSSI Tunjuk Patrick Kluivert, dan Pemain Timnas yang Bermasalah dengan STY

Usai pemecatan, isu lain, seperti respon pemain Timnas Indonesia soal ditendangnya STY hingga reaksi mengenai pelatih baru Skuad Garuda turut diperbincangkan.
Selengkapnya
Viral