Jakarta, tvOnenews.com - Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan merasa turut prihatin dengan kondisi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat ini karena eks Ketua KPK Firli Bahuri terseret kasus pemerasan.
Karena perbuatan Firli Bahuri yang terseret kasus pemerasan, marwah KPK di mata masyarakat kehilangan kepercayaan.
Anies pun berjanji jika terpilih menjadi presiden 2024, dia akan mengembalikan marwah independen lembaga anti rasuah tersebut.
Hal ini dia sampaikan saat dialog terbuka dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), di Gedung Dewan Pers, Jakarta Pusat, Jumat (1/12/2023).
Capres Koalisi Perubahan ini pun ingin mengembalikan posisi yang kuat di dalam jajaran KPK, diisi oleh orang yang berintegritas supaya ini menjadi barometer tertinggi di dalam pemberantasan korupsi.
Load more