"Kalau materi ya dikit-dikit memberikan masukan, kan saya kemarin jalan-jalan ke Sulawesi, Bandung, Jakarta dan lainnya. Itu dapat aspirasi yang aku sampaikan ke ayah," katanya.
Menurut dia, Ganjar Pranowo tampil memuaskan dalam acara debat pertama tersebut. Dia menilai semua pertanyaan dari panelis maupun capres lawan dijawab dengan gamblang dan meyakinkan oleh Ganjar.
Alam mengatakan ke depan dirinya akan terus mendampingi Ganjar selama debat dan proses Pilpres 2024. Ia akan berjuang dan memberikan masukan agar Ganjar tampil semakin maksimal.
KPU menyelenggarakan debat pertama capres-cawapres Pilpres 2024 di Jakarta, Selasa, dengan tema pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.
Debat diikuti tiga pasangan capres-cawapres yakni nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud Md.
Rangkaian debat akan dilanjutkan pada 22 Desember 2023, 7 Januari 2024, 21 Januari 2024, dan 4 Februari 2024.(ant/bwo)
Load more