Pekanbaru, tvOnenews.com - Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan melakukan kampanye bersama masyarakat Riau di GOR Pekanbaru, Riau, Rabu(13/12/2023). Dalam kesempatan tersebut, Anies berjanji akan mengatasi permasalahan langkanya minyak.
Dalam kampanye yang dihadiri ribuan orang tersebut, ada berbagai aspirasi dan keluhan masyarakat terkait kondisi terkini yang ditunjukkan melalui pesan-pesan tulisan yang menghiasi GOR Pekanbaru, mulai dari harga beras yang mahal, hingga kelangkaan minyak.
Padahal Riau merupakan salah satu daerah penghasil minyak, baik minyak bumi maupun minyak sawit.
“Seperti di tempat lain mereka menyuarakan tentang langkanya kebutuhan dasar, kalau di sini diungkapkan soal minyak yang mereka sampaikan di sini pengahasil minyak dari mulai kelapa sawit sampai bahan bakar minyak. Tapi justru di tempat ini merasakan kelangkaan dan itu ironi bagi sebuah tempat seperti Riau,” paparnya.
Maka dari itu, Anies berjanji akan membawa agenda perubahan, salah satunya memperbaiki tata niaga sehingga harapannya kelangkaan dapat diatasi.
“Jadi kami sampaikan perubahan adalah sebuah ikhtiar untuk menata, agar tata niaga menjadi lebih adil dan harapannya ketersediaan lebih terjamin,” ungkap dia.
Tak pelak dia mengapresiasi kehadiran masyarakat Pekanbaru sebagai bagian dari menjemput ikhtiar perubahan.
“Senang sekali berjumpa dengan masyarakat semua, antusiasmenya luar biasa dan ini menggambarkan semangat perubahan yang ada di Pekanbaru di Riau,” tandas Anies. (agr/muu)
Load more