"Kalaupun ada karena istrinya, berarti suami itu bodoh, tamak dan memang jahat," lanjutnya.
Diketahui, acara Halaqoh Kebangsaan dan Pelantikan Majelis Dzikir Al Wasilah di Asrama Haji Padang, Kota Padang itu juga Mahfud menyebutkan tugas perempuan juga untuk memajukan negara dan bangsa dengan menjadi ibu dan istri yang baik.
Menurutnya perempuan adalah tiang negara. Jika perempuan baik maka negara baik, begitu pula sebaliknya.
"Ibu-ibu punya peran penting membangun negara," kata Mahfud.
Ia juga mengingatkan tentang surga di bawah telapak kaki ibu. Hal itu artinya kaki ibu sebagai tempat menuju kebaikan.
"Kalau ibunya baik, maka akan baik juga anaknya. Ibu-ibu hendaknya rajin menanamkan ajaran agama dengan baik. Arahkan anak dan keluarga dengan baik," jelas Menko Polhukam itu.
Load more