LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Rocky Gerung kenang sosok Rizal Ramli.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com / Julio Trisaputra / tim tvOne

Rocky Gerung Kenang Sosok Rizal Ramli, Akui Pernah Berseberangan Pendapat soal Bank Century, Sampai Lakukan ..

Pengamat Politik, Rocky Gerung mengenang sosok Rizal Ramli, yang dikabarkan meninggal dunia pada Selasa malam (2/1/2024). Ia pernah menjabat sebagai Menteri.

Rabu, 3 Januari 2024 - 20:33 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pengamat Politik, Rocky Gerung mengenang sosok Rizal Ramli, yang dikabarkan meninggal dunia pada Selasa malam (2/1/2024).

Mantan Menteri Keuangan RI, Rizal Ramli dikabarkan meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta.

Kabar duka ini disampaikan oleh pihak keluarga Rizal Ramli melalui sebuah pesan. 

“Innalillahi wa inna ilaihi rojiun Telah berpulang, bapak/kakek/mertua kami, Rizal Ramli pada tanggal 2 Januari 2024 pukul 19.30 WIB di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. 

Ekonom Rizal Ramli meninggal dunia. (ist)

Baca Juga :

Kami segenap keluarga memohon maaf jika ada kesalahan beliau selama hidupnya,” tulis pesan yang dikirimkan kepada tim tvOnenews.com.

Sekilas profil Rizal Ramli

Prof. Dr. Ir. H. Rizal Ramli, MA lahir di Padang, Sumatera Barat pada 10 Desember 1954 yang dikenal sebagai seorang tokoh pergerakan mahasiswa, ahli ekonomi, juga seorang politisi ternama di Indonesia.

Sebelumnya ia sempat menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Republik Indonesia untuk menggantikan Indroyono Soesila sejak 12 Agustus 2015.  

Tak hanya itu, Rizal Ramli sempat menjabat sebagai Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog), Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, serta Menteri Keuangan Indonesia pada pemerintahan Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

Semasa hidupnya, Rizal Ramli dibesarkan dan bersekolah di Kota Bogor, Jawa Barat. Dan menempuh pendidikan di Institut Teknologi Bandung (ITB) mengambil jurusan Fisika.

Pada tahun 1976-1977 ia pernah aktif dan menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Mahasiswa (Dema) ITB.

Sosok yang dikenal keras mengkritik rezim Presiden Jokowi itu juga pernah merasakan jeruji besi pada masa Orde Baru karena mengkritisi kebijakan pemerintahan Soeharto.

Tak sampai di situ, pria kelahiran Padang itu juga memiliki karier gemilang serta pendidikan yang tinggi, usai mendapatkan gelar Doktor Ekonomi dari Universitas Boston pada tahun 1990.

Pulang dari Amerika Serikat dan mengenyam gelar Doktor, Rizal Ramli bersama sejumlah ekonom lainnya mendirikan ECONIT Advisory Group.

Dari Econit ini Rizal Ramli mulai menuai banyak reputasi. Selain itu, ia dikenal kerap mengkritik berbagai kebijakan pemerintah yang menurutnya tidak adil bagi masyarakat.

Rizal Ramli di mata Rocky Gerung

Rocky Gerung mengungkapkan kenangan khusus bersama sosok Rizal Ramli.

"Rizal teman baik saya, saya kenal dari mungkin akhir atau awal 90-an, ketika dia pulang dari Amerika Serikat, dan memperlihatkan kualitas berpikir seorang Akademisi, seorang aktivis," ujarnya.

Dosen Filsafat itu juga mengenang hal yang berkesan bersama dengan sang ekonom senior, sampai berdebat dengan almarhum Rizal.

Momen debat itu terjadi saat Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY masih menjabat Presiden ke-6 RI.

"Paling berkesan bukan musuhan, tapi dimusuhi oleh Rizal Ramli karena berbeda pendapat soal Bank Century waktu itu, dan saya berdebat dengan Rizal di Metro TV," ujarnya.

"Memang ada sedikit ketegangan tapi saya anggap itu hal yang biasa, waktu itu saya pro Sri Mulyani, dan Rizal anti Sri Mulyani dalam soal kebijakan ekonomi itu. Dia anggap saya neolib," terangnya.

Menurut dia, perdebatan saat itu karena dirinya yang pro dengan kebijakan Sri Mulyani. Sementara, Rizal anti dengan Sri Mulyani terkait kebijakan yang dianggap punya paham neolib.

Rocky ketika itu melempar argumen bahwa tak mungkin ada neolib dalam negara yang punya pengalaman politik panjang perjuangan kemerdekaan seperti Indonesia.

"Jadi, neolib itu ada dalam buku saya bilang. Tapi dalam praktiknya gak mungkin Sri Mulyani neolib. Dan, pada waktu itu SBY adalah presiden," tandasnya.


Rizal Ramli. 

Rocky juga memuji sosok Rizal Ramli bukan hanya memiliki pengetahuan ekonomi, tetapi juga paham tentang ilmu sosial, seni, dan musik.

"Bahkan dia ngerti musik, ngerti lukisan, ngerti kebudayaan itu. Jadi, ini khas seorang mahasiswa yang tajam berpikir, karena itu dia harus punya perspektif panjang, itu yang memungkinkan kita mengingat Rizal Ramli," ujarnya.

Lanjut Rocky Gerung mengaku bahwa mengenal sosok Rizal Ramli sebelum era reformasi hanya sekedar konsultan ekonomi.

Saat itu kata Rocky, Rizal sedang berupaya membangun perusahaannya yang bernama Econit.
 
"Lalu, kemudian Rizal makin lama makin masuk dalam politik. Lalu terjadi Reformasi. Masuk dalam grup Gus Dur. Dan, seterusnya," ucapnya.

Rocky juga kembali mengenang keinginan Rizal yang berkali-kali ingin mencalonkan diri sebagai Presiden RI. 

Dimana secara terbuka Rocky mengaku orang yang termasuk mendukung dan mendorong Rizal maju sebagai capres RI. 

"Karena saya anggap orang seperti Rizal Ramli itu berhak diuji kemampuan dia atau diberi kesempatan untuk memimpin negeri ini dengan perspektif yang tajam," jelas Rocky. (ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Bikin Gebrakan Membentuk Parlemen Al Quran di Dunia Islam, Iran Undang Indonesia

Bikin Gebrakan Membentuk Parlemen Al Quran di Dunia Islam, Iran Undang Indonesia

Kepala Pusat Internasional untuk Al-Quran dan Dakwah Seyed Mostafa Hosseini Neishabouri mengatakan Iran ajak Indonesia jadi bagian anggota parlemen Al Quran.
Hasil Survei: Pemilih Anies Baswedan Cenderung Memilih Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta

Hasil Survei: Pemilih Anies Baswedan Cenderung Memilih Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta

Poltracking Indonesia mengungkap hasil survei bahwa pendukung eks calon presiden Anies Baswedan cenderung akan memilih Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta.
Kecelakaan Beruntun Bus dan 2 Truk di Lumajang, Sopir Truk Tewas, 3 Luka-luka

Kecelakaan Beruntun Bus dan 2 Truk di Lumajang, Sopir Truk Tewas, 3 Luka-luka

Tiga kendaraan terlibat kecelakaan beruntun di jalan nasional penghubung Jember-Lumajang, Desa Sukosari, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Lumajang
Kevin Diks Batal Bela Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Ini Sosok Bek Naturalisasi yang akan Menggantikannya

Kevin Diks Batal Bela Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Ini Sosok Bek Naturalisasi yang akan Menggantikannya

Ini dia sosok pengganti Kevin Diks di Timnas Indonesia setelah hampir batal bermain di pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Jepang dan Arab Saudi.
Dengan Suara Bergetar, Sarwendah Ungkapkan Pesan Cinta Ini untuk Betrand Peto yang Kini Sudah Dewasa: Onyo...

Dengan Suara Bergetar, Sarwendah Ungkapkan Pesan Cinta Ini untuk Betrand Peto yang Kini Sudah Dewasa: Onyo...

Sarwendah sambil menangis dan dengan suaranya yang bergetar menyampaikan pesan cintanya kepada sang putra sulung, Betrand Peto. Wanita itu mengatakan, agar...
Ngebet Bela Timnas Indonesia, Ryan Flamingo Harus Terima Fakta Pahit Ini

Ngebet Bela Timnas Indonesia, Ryan Flamingo Harus Terima Fakta Pahit Ini

Ryan Flamingo kemungkinan besar tidak akan dinaturalisasi oleh Timnas Indonesia meskipun sang bek tengah PSV Eindhoven mengindikasikan sesuatu belakangan ini.
Trending
Zinedine Zidane Tolak Mentah-mentah Tawaran Jadi Pelatih Arab Saudi, Zidane: Jika Ada Media yang Menyebarkan Rumor...

Zinedine Zidane Tolak Mentah-mentah Tawaran Jadi Pelatih Arab Saudi, Zidane: Jika Ada Media yang Menyebarkan Rumor...

Rumor bahwa Zinedine Zidane akan bergabung dengan Arab Saudi jelang laga kontra Timnas Indonesia akhirnya terbantahkan. Sahabat dekat Zidane, mengungkapkan kalau
Timnas Indonesia U-17 Hampir Bernasib seperti Seniornya yang Dirugikan Wasit Timur Tengah saat Hadapi Bahrain

Timnas Indonesia U-17 Hampir Bernasib seperti Seniornya yang Dirugikan Wasit Timur Tengah saat Hadapi Bahrain

Timnas Indonesia U-17 hampir bernasib seperti seniornya yang menderita kerugian karena keputusan wasit asal Timur Tengah saat menghadapi Bahrain bulan ini.
Reaksi Media Kuwait usai Negaranya Dihajar Timnas Indonesia U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Singgung Matthew Baker sebagai Pemain...

Reaksi Media Kuwait usai Negaranya Dihajar Timnas Indonesia U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Singgung Matthew Baker sebagai Pemain...

Media Kuwait menyoroti kekalahan negaranya dari Timnas Indonesia U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 hingga menyinggung bek andalan Garuda Asia, Matthew Baker.
AFC Dikabarkan Panggil Ahmed Al Kaf usai Gagalkan Kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain, Wasit Asal Oman Itu akan Diskors hingga Akhir Musim?

AFC Dikabarkan Panggil Ahmed Al Kaf usai Gagalkan Kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain, Wasit Asal Oman Itu akan Diskors hingga Akhir Musim?

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) dikabarkan memanggil wasit Ahmed Al Kaf usai dinilai mengagalkan kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain pada laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C.
Segini Biaya Naturalisasi Warga Negara Asing, Termasuk Pemain Timnas Indonesia Sesuai PNBP 2024

Segini Biaya Naturalisasi Warga Negara Asing, Termasuk Pemain Timnas Indonesia Sesuai PNBP 2024

Segini biaya naturalisasi warga negara asing, diantaranya adalah pemain Timnas Indonesia yang sesuai dengan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) 2024 saat ini.
Shin Tae-yong Akhirnya Panggil Elkan Baggott Lagi? Timnas Indonesia Beri Kode Ini, Katanya...

Shin Tae-yong Akhirnya Panggil Elkan Baggott Lagi? Timnas Indonesia Beri Kode Ini, Katanya...

Timnas Indonesia memberikan kode bahwa Shin Tae-yong kemungkinan bakal memanggil Elkan Baggott lagi pada FIFA matchday November nanti karena hal ini, katanya...
Kontroversi Ahmed Al Kaf Sudah Jadi Bahasan Dunia, Komentator Internasional Bingung dengan Tambahan Waktu yang Rugikan Timnas Indonesia

Kontroversi Ahmed Al Kaf Sudah Jadi Bahasan Dunia, Komentator Internasional Bingung dengan Tambahan Waktu yang Rugikan Timnas Indonesia

Wasit asal negara Oman, Ahmed Al Kaf, membuat bingung komentator internasional yang heran dengan tambahan waktu berlebihan hingga merugikan Timnas Indonesia.
Selengkapnya
Viral