Jakarta, tvOnenews.com - Calon Presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan mengungkapkan persiapan Cawapresnya, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menghadapi Debat Pilpres 2024 putaran keempat.
Adapun dalam debat keempat tersebut membas tema Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat dan Desa.
“Saya yakin persiapan juga jalan lancar, insyaallah Minggu (debat) akan sukses,” ujar Anies, di Ambon, Maluku, dikutip Selasa (16/1/2024).
Anies menjelaskan Cak Imin saat ini tengah menjalani kesibukannya berkampanye di beberapa daerah.
Namum, dia meyakini hal tersebut tidak mengganggu persiapan Cak Imin dalam debat mendatang.
“Sudah setahu saya semua berjalan sambil beliau keliling juga, sambil ada kegiatan, sambil persiapan,” tuturnya.
Anies juga mengatakan bahwa kerap terbiasa menjalin komunikasi melalui panggilan video.
Diberitakan sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan bahwa tempat debat keempat Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 kembali digelar di Jakarta Convention Center (JCC) pada Minggu, 21 Januari 2024.
Hal itu, sudah disepakati KPU dengan tim masing-masing paslon capres-cawapres.
"Debat keempat yang dilaksanakan pada 21 Januari (2024) akan dilaksanakan di JCC," kata Komisioner KPU August Mellaz.
Mellaz mengatakan, JCC kembali dipilih karena alasan ketersediaan lokasi dan para tim pasangan calon telah familiar.
"Kalau lihat pengalamannya di JCC, selain karena availability tersedia, kemudian secara teknis juga bisa sangat membantu tim penyelenggara debat, dan juga tim pasangan calon sangat familiar dengan tempat itu," kata Mellaz.
Namun, kata Mellaz, persiapan teknis debat masih dalam penyelesaian.
KPU RI telah merencanakan pertemuan akhir dengan tim paslon dan media penyelenggara untuk finalisasi keseluruhan, Rabu (17/1/2024).
"Jadi, nanti hari Rabu kami akan umumkan sebagaimana kebiasaan yang kami lakukan dalam rangka pelaksanaan debat. Mulai dari moderator, panelis, tema, segala macam," ujarnya.(agr/lpk)
Load more