Tom Lembong dikenal sebagai ekonom, dan pernah menjabat sebagai menteri yang kini merupakan Tim Nasional (Timnas) Anies Baswedan-Cak Imin untuk Pilpres 2024.
Pria kelahiran 1971 itu pernah menempuh pendidikan di Harvard University pada tahun 1994 di program studi Arsitektur dan Desain Perkotaan kemudian menerima gelar Bachelor of Arts.
Tom Lembong memulai karir di Divisi Ekuitas Morgan Stanley Singapore Pte. Ltd, lalu tahun 1999 sampai 2000 dia bekerja sebagai bankir investasi di Deutsche Securities Indonesia. Berlanjut Tom bekerja di Farindo Investments dari tahun 2002 hingga 2005.
Dia juga ditunjuk menjabat sebagai kepala divisi dan wakil presiden senior di Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) dari tahun 2000 sampai 2002.
Dia juga pernah menjabat sebagai presiden komisaris PT Graha layar Prima Tbk mulai tahun 2012 sampai 2014.
Tom Lembong terjun ke dunia politik pertama kali pada tahun 2013 dengan menjabat sebagai penasihat ekonomi Gubernur DKI Jakarta kala itu, Joko Widodo (Jokowi).
Kemudian menjadi penulis pidato untuk Jokowi mulai saat menjabat sebagai gubernur sampai pada masa jabatan pertama sebagai presiden.
Load more