LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Najwa Shihab di Acara Desak Anies
Sumber :
  • Instagram @najwashihab

Respons Panitia Desak Anies Atas Pelecehan Najwa Shihab di Yogyakarta: Kami Terkejut, Kecewa!

Jurnalis senior, Najwa Shihab baru saja mendapatkan perlakuan kurang mengenakkan di acara Desak Anies yang digelar di Yogyakarta pada hari Selasa (23/1/2024).

Rabu, 24 Januari 2024 - 07:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Jurnalis Najwa Shihab baru saja mendapatkan perlakuan kurang mengenakkan di acara Desak Anies yang digelar di Yogyakarta pada Selasa (23/1/2024).

Dalam acara tersebut, Najwa Shihab yang akrab disapa Nana itu mendapatkan pelecehan verbal dari komika Felix Seda.

Atas hal tersebut, panitia Desak Anies menyampaikan permintaan maafnya atas peristiwa tersebut.

"Benar telah terjadi pelecehan verbal oleh Felixius Seda sebagai pembuka acara terhadap Mbak Najwa Shihab (Nana) yang turut hadir dalam tugasnya sebagai jurnalis untuk meliput kegiatan Desak Anies kali ini," tulis akun Instagram @ubahbareng, dikutip Rabu (24/1/2023).

Baca Juga :

Pihak penyelenggara mengaku terkejut akan hal tersebut. Mereka pun meminta agar Felix Seda meminta maaf kepada Najwa Shihab.

"Kami terkejut, kecewa dan sangat menyayangkan keluarnya bit objektifikasi perempuan secara impromptu tersebut di hadapan ribuan penonton yang hadir di lokasi dan live streaming," lanjutnya.

Pihak panitia juga mengatakan telah melakukan briefing kepada komika agar tak menyampaikan hal sara dan bit yang bersifat melecehkan.

Diberitakan sebelumnya, jurnalis senior sekaligus presenter kenamaan Tanah Air, Najwa Shihab menjadu korban pelecehan verbal yang terjadi di acara Desak Anies Yogyakarta pada Selasa (23/1/2024).

Kejadian itu terjadi lantaran seorang komika Felix Sada melontarkan candaannya.

Meskipun hanya candaan, ucapan Felix Seda yang cenderung pelecehan itu membuat geram warganet.

Tak terima akan ham tersebut, warganet pun menyerbu Felix Seda untuk menyesali perkataannya kepada Najwa Shihab.

Hal itu terlihat dari trendingnya nama Mbak Nana di Twitter atau X kemarin.

Bagaimana tidak membuat geram, Felix Seda mengibaratkan sang jurnalis sebagai kasur untuk ditiduri.

"Mbak Nana pake bajunya putih-putih kayak kasur saya dan jadi pengen saya tidurin," kata Felix dalam guyonannya.

Tak lama menjadi hujatan netizen atas perkataannya, Felix Seda pun lantas menemui Najwa Shihab untuk meminta maaf atas hal tersebut.

Ia mengaku menyesali perkataan yang diucapkannya di acara Desam Anies di Yogyakarta kemarin.

"Saya Felixius Juang Seda, mau meminta maaf kepada Mbak Najwa Shihab terkait gombalan saya waktu tampil di Desak Anies Yogyakarta," ucap Felix mengutip dari Instagram @felixseda, Rabu (24/1/2024).

Najwa Shihab yang ada dalam video tersebut pun memberikan respons menohok.

Ia meminta agar Felix Seda lebih sensitif atas apa yang diucapkan kepada orang lain.

"Ya mudah-mudahan bisa lebih sensitif dalam memilih jokes gitu ya," balas wanita yang akrab disa Nana itu.

Najwa Shiha berharap agar sang komika dapat menjadikan hal tersebut sebagai pembelajaran untuk memperbaiki diri ke depannya.

Ia juga meminta agar Felix Seda dapat memilih kata-kata yang tepat untuk dijadikan sebagai guyonan.

"Mudah-mudahan bisa terus belajar dan pengalaman ini bisa jadi bahan untuk bisa reflektif menjadi komika yang cerdas dalam memilih lawakan, lebih sensitif dan juga bisa memperbaiki diri," ungkap Nana,

Felix Seda yang dinasehati oleh sang jurnalis itu hanya dapat mengucapkan permintaan maaf berkali-kali.

Ia mengaku menyesali perbuatannya yang sembrono itu.

"Minta maaf ya kak, benar-benar minta maaf," ucapnya lagi.

Meskilun demikian, Najwa Shiha memaafkan perilaku sembrono yang dilakukan oleh Felix Seda itu.

Ia juga kembali menegaskan agar Felix Seda tak mengulangi lagi kesalahan yang sama.

"Dimaafkan asal bisa betul-betul jadi pembelajaran," pungkasnya.

Netizen pun tampak mengomentari unggahan Felix yang meminta maaf itu.

Mereka masih terlihat geram dengan apa yang telah dialami oleh Najwa Shihab di acara Desak Anies.

"Next time tolong jangan diulang bang, merendahkan perempuan bukan hal yang patut jadi candaan apalagi gombalan," tulis netizen.

"Sumpah gak lucu banget bro becandaan lo bawa-bawa perempuan mau ditidurin, mana sekelas mba Nana loh," tulis netizen lain.

"Gak lucu tau gak, kalo gini sih lo bikin malu 01 sih," tulis netizen lainnya.

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
PSSI Harus Bayar Kompensasi ke Shin Tae-yong Imbas Pemecatan Tak Sesuai Kontrak, Segini Nilainya

PSSI Harus Bayar Kompensasi ke Shin Tae-yong Imbas Pemecatan Tak Sesuai Kontrak, Segini Nilainya

"Angka (kompensasi Shin Tae-yong) sudah sesuai kontrak," ucap anggota Exco PSSI Arya Sinulingga.
Jadi Pemain Keturunan Timnas Indonesia yang Kental Agama, Ragnar Oratmangoen Akui Masih Cinta dengan Timnas Belanda

Jadi Pemain Keturunan Timnas Indonesia yang Kental Agama, Ragnar Oratmangoen Akui Masih Cinta dengan Timnas Belanda

Penyerang keturunan Timnas Indonesia, Wak Haji Ragnar Oratmangoen masih mencintai dan sulit melupakan Timnas Belanda selain soal sosok taat dengan agama Islam.
Jengah Terus Dituding Jadi Biang Keladi Shin Tae-yong Dipecat dari Pelatih Timnas Indonesia, Mees Hilgers Akhirnya Akui Kalau Sebenarnya…

Jengah Terus Dituding Jadi Biang Keladi Shin Tae-yong Dipecat dari Pelatih Timnas Indonesia, Mees Hilgers Akhirnya Akui Kalau Sebenarnya…

Mees Hilgers jengah terhadap tudingan yang menyebut dirinya menjadi dalang di balik keputusan PSSI memecat Shin Tae-yong dari kursi pelatih Timnas Indonesia.
Respons Berkelas Lautaro Bellegia Usai Jadi Pemain Asing Baru Persis Solo: Liga Indonesia Kompetitif Seperti Argentina

Respons Berkelas Lautaro Bellegia Usai Jadi Pemain Asing Baru Persis Solo: Liga Indonesia Kompetitif Seperti Argentina

Persis Solo resmi mendaratkan gelandang asing anyar Lautaro Bellegia untuk menambah kekuatan tim dalam mengarungi paruh kedua kompetisi Liga 1 Indonesia 2024/25
Media Belanda Lempar Ancaman untuk Patrick Kluivert, Ungkap Risiko Gantikan Pelatih Timnas Indonesia Paling Lama Bertugas Sejak 1963

Media Belanda Lempar Ancaman untuk Patrick Kluivert, Ungkap Risiko Gantikan Pelatih Timnas Indonesia Paling Lama Bertugas Sejak 1963

Patrick Kluivert resmi diperkenalkan pada publik untuk menggantikan posisi mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. 
Resmi! West Ham United Kenalkan Graham Potter Jadi Pelatih Baru Paruh Musim Liga Inggris

Resmi! West Ham United Kenalkan Graham Potter Jadi Pelatih Baru Paruh Musim Liga Inggris

West Ham United resmi menunjuk mantan juru taktik Chelsea Graham Potter sebagai manajer baru mereka pada Kamis dengan ikatan kontrak dua tahun, demikian diumumkan dalam laman resmi klub.
Trending
Tangan Kanan Shin Tae-yong Buka Suara Setelah Pemecatan Kepelatihan Timnas Indonesia: Ada Banyak Hal di Balik Layar

Tangan Kanan Shin Tae-yong Buka Suara Setelah Pemecatan Kepelatihan Timnas Indonesia: Ada Banyak Hal di Balik Layar

Adalah fisioterapis Timnas Indonesia, Huh Ji-sub yang mengungkapkan fakta di balik pemecatan mengejutkan Shin Tae-yong di awal pekan ini. 
Selain Bocorkan Tabiat Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Marc Klok Diam-diam Punya Toleransi Ingin Bangun Masjid di Sini

Selain Bocorkan Tabiat Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Marc Klok Diam-diam Punya Toleransi Ingin Bangun Masjid di Sini

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok selain mengungkap tabiat asli Shin Tae-yong (STY) saat di Timnas Indonesia, ternyata tengah buka donasi pembangunan masjid.
4 Pemain Naturalisasi Kesayangan Shin Tae-yong Diprediksi akan Didepak Patrick Kluivert dari Starting Line Up Timnas Indonesia, Siapa Saja?

4 Pemain Naturalisasi Kesayangan Shin Tae-yong Diprediksi akan Didepak Patrick Kluivert dari Starting Line Up Timnas Indonesia, Siapa Saja?

4 pemain naturalisasi kesayangan Shin Tae-yong akan didepak Patrick Kluivert dari starting line up Timnas Indonesia jelang laga kontra Bahrain dan Australia.
Tak Mau Kalah Beri Ucapan Berkelas untuk Patrick Kluivert, Syahne Pattynama Sebut Masa Depan Timnas Indonesia Begini

Tak Mau Kalah Beri Ucapan Berkelas untuk Patrick Kluivert, Syahne Pattynama Sebut Masa Depan Timnas Indonesia Begini

Pemain timnas Indonesia Shayne Pattynama memberi ucapan selamat untuk pelatih Patrick Kluivert yang menggantikan Shin Tae-yong. Dia bilang Timnas...
Tak Tahan dengan Isu Miring, Akhirnya Mees Hilgers Buka Suara Usai STY Dipecat, Sosok Pemain Naturalisasi yang Religius dan Suka Kumpul Keluarga

Tak Tahan dengan Isu Miring, Akhirnya Mees Hilgers Buka Suara Usai STY Dipecat, Sosok Pemain Naturalisasi yang Religius dan Suka Kumpul Keluarga

Akhirnya, Mees Hilgers pun membantah hal tersebut. Ia juga menjelaskan kalau situasinya ia banyak mendengar kabar miring imbas dari PSSI pecat STY. Simak Mees..
Sudah Berhasil Buat Shin Tae-yong Out, Apakah Bung Towel Akan Beri Kritikan pada Patrick Kluivert?

Sudah Berhasil Buat Shin Tae-yong Out, Apakah Bung Towel Akan Beri Kritikan pada Patrick Kluivert?

Bung Towel mengaku setelah pemecatan Shin Tae-yong, kini iklim sepak bola Indonesia semakin baik dengan kembalinya perbincangan soal Timnas Indonesia.
Masih Ingat Sam Morsy? Eks Rekan Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott Ogah Pakai Ban Kapten Pelangi Buntut Beragama Islam

Masih Ingat Sam Morsy? Eks Rekan Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott Ogah Pakai Ban Kapten Pelangi Buntut Beragama Islam

Kapten Ipswich Town, Sam Morsy yang menjadi mantan rekan pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott pernah tolak memakai ban kapten pelangi karena penganut Islam.
Selengkapnya
Viral