Selama membahas kemungkinan menjalin koalisi jika masuk ke putaran kedua, Sudirman pun tidak menampik pernyataan tersebut, lantaran dia merasa dalam setiap obrolan ada banyak kesamaan.
"InsyaAllah ada banyak kesamaan yang selama ini kita coba bahas gitu, karena kita akan melihat bagaimana putaran kedua dan kita akan tahu bahwa siapa pun yang tidak masuk, karena itu kita akan bekerja sama dengan siapa pun," tandas dia.
Bahkan, Ketum Partai NasDem, Surya Paloh merespon soal wacana bergabungnya kubu Pasangan Calon (Paslon) Presiden-Wakil Presiden Nomor Urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan kubu Paslon Nomor Urut 01, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar jika terjadi putaran kedua.
Surya Paloh mengatakan, bahwa kalau soal itu pasti tambah seru karena saat ini belum putaran kedua saja sudah seru.
"Pasti tambah serulah. Belum ada putarannya saja seru, apalagi putaran kedua," kata dia, di Kantor DPW NasDem Bali dalam rangka kampanye tatap muka bersama pengurus, caleg, kader se-Bali, Selasa (23/1/2024).
Kemudian, saat ditanya apa ada rencana bertemu dengan Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani untuk berkomunikasi soal hal tersebut. Pihaknya menyatakan, nanti bisa dilihat.
"Nanti kita lihat, siapa saja tidak ada masalah bagi NasDem. NasDem mempunyai katakanlah keinginan untuk menjaga komunikasi politik itu tetap cair pada siapa saja. Pada siapa saja tidak ada masalah," imbuhnya. (agr/aag)
Load more