Prabowo menyebutkan, dalam kesenian wayang orang sang kakek mengaku menyukai tokoh Pandawa dan Kurawa yang kerap melakukan gerakan silat.
"Pandawa dan Kurawa pertempuran antara baik dan jahat. Dalam wayang itu, koreografi, pertempurannya banyak menggunakan silat, pencak silat," tuturnya.
Dalam ceritanya, sang kakek sering menyambut Prabowo dengan gerakan silat saat ia berkunjung. Hal itulah menjadi turun-temurun dilakukan di keluarganya.
"Di keluarga saya, bapak saya juga begitu. Kalau ada berita baik, dalam keadaan senang, seperti itu," kata Prabowo Subianto.
Ia menyebut gerakan silat itu sudah dilakukan selama puluhan tahun lalu. Gerakan itu ikut muncul dalam kampanyenya karena ekspresi bahagia.
"Jadi reaksi saya begitu, bahagia. Kalau ada orang cari negatif, saya gak mau. Happy aja," ungkap Prabowo.
Load more