Jakarta, tvOnenews.com - Calon Presiden (Capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto melamgaungkan pencoblosan Pilpres 2024 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 033 Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Rabu (14/2/2024) .
Dari infoai yang didapat tim tvOnenews.com, total terdapat 257 suara di TPS tempat Prabowo Subianto melakukan pencoblosan.
Hasilnya, kubu Capres-Cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran unggul telak dengan perolehan 236 suara.
Sementara, kubu Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies-Muhaimin memperoleh 11 suar di TPS tempat Prabowo mencoblos.
Sedangkan, kubu Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar-Mahfud hanya memperoleh 2 suara di TPS 033 lokasi Menteri Pertahanan mencoblos.
Bahkan, perolehan yang diraih oleh Capres-Cawapres nomor urut 3 kalah dari hasil perhitungan suara tidak sah sebanyak 8.
Di sisi lain, usai melangsungkan pencoblosan, Prabowo percaya diri (PeDe) jika kubu Capres - Cawapres nomor urut 2 bakal memenangkan perhelatan Pilpres 2024 dalam satu putaran.
Load more