”Medan Hospital Expo ke-12 adalah fasilitas yang mempertemukan penyedia alat-alat kebutuhan rumah sakit dengan konsumen sekaligus menyediakan informasi produksi teknologi terkini, terutama kalangan perumahsakitan di Medan serta Sumatra Utara."
"Pameran ini kami harapkan juga bisa menjadi pusat pameran alat-alat kesehatan dan kebutuhan rumah sakit di wilayah Indonesia bagian barat, terutama Pulau Sumatra," lanjutnya.
Yudha optimistis, pameran ini dapat menjadi pendorong tumbuh kembangnya industri alat kesehatan sekaligus memenuhi kebutuhan rumah sakit untuk memberikan pelayanan kesehatan pada masyarakat.
”Dengan mengunjungi pameran ini, kami berharap masyarakat kesehatan yaitu dokter, perawat, serta praktisi kesehatan, dapat mengetahui teknologi dan perkembangan alat kesehatan dalam negeri dan luar negeri. Selain itu, masyarakat umum dapat mengetahui alat kesehatan yang sederhana dan bisa digunakan sehari-hari di rumah seperti termometer, tensimeter, dan nebulizer,” jelasnya.
Ketua PERSI Wilayah Sumatra Utara, Syaiful M Sitompul mengatakan tema yang dipilih dalam acara ini berangkat dari 6 pilar transformasi penopang kesehatan Indonesia yang ditetapkan Kementerian Kesehatan. Pada pilar ke-6 berbunyi transformasi teknologi kesehatan.
“Tantangan kesehatan di masa datang terjadi ketika informasi semakin cepat, tepat dan akurat. Penyelenggaraan expo serta seminar dan workshop ini untuk mendukung kalangan rumah sakit dan anggota PERSI Wilayah Sumatra Utara dalam meningkatkan kualitas pelayanannya, termasuk aspek digitalisasi."
"Pada acara ini, kami juga juga akan memperkenalkan sistem elektronik rekam medis yaitu Sistem Manajemen Generic Open Source Versi 2 dengan membuka stand khusus agar masyarakat perumahsakitan mendapat informasi secara lengkap," ungkap Syaiful.
Load more