Jakarta, tvOnenews.com - Dulu kerap mengkritik kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kini Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) puji sang presiden.
Hal itu tentunya setelah AHY dilantik menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang beberapa waktu lalu.
Padahal sebelumnya saat Partai Demokrat masih menjadi oposisi pemerintah, AHY kerap secara terang-terangan mengkritik pemerintahan Jokowi.
Kini setelah menjabat sebagai Menteri ATR/BPN menggantikan Hadi Tjahjanto, AHY tak segan memuji Jokowi.
AHY mengaku salut dengan Presiden Joko Widodo yang selalu meluangkan waktu menyapa masyarakat di setiap kunjungan kerja.
Hal itu disampaikan AHY dalam testimoninya usai diajak Presiden Joko Widodo makan bakso di pusat perbelanjaan di Samarinda, Kalimantan Timur, Rabu (28/2), sebagaimana disaksikan melalui rekaman video Youtube Sekretariat Presiden di Jakarta, Kamis.
Load more