Korea Selatan FTIsland sukses menggelar konser perdana mereka di Gandaria City Hall, Jakarta pada Sabtu (16/3/2024).
Konser yang dipromotori oleh Three Angles Production ini bertajuk "2024 FTISLAND LIVE 'HEY DAY' IN JAKARTA".
Dalam konser tersebut, para member kompak memberikan pujian kepada Primadona (sebutan fans FTIsland) Indonesia yang telah bernyanyi bersama dengan kencang.
"Kaget tadi kita belum masuk udah pada nyanyi. Jakarta memang harus kita datengin lagi. Semuanya tahu lagu kita," kata Lee Hong-ki.
Bahkan para member mengaku terkejut karena mengetahui butuh waktu yang lama bagi fans Indonesia menunggu kedatangan Hong-ki dan kawan-kawan.
"Temen-temen tahu kita dari kapan? Woah lama sekali, kalau kita gak dateng gimna? Kita gatau dimarahin sampai segininya."
"Saya ingin berikan yang terbaik bagi kalian. Pertemuan pertama paling penting. Mengingat ini pertemuan pertama, dan kami telat," lanjut Hong-ki.
Bassis tampan, Jae-jin juga mengucapkan permintaan maafnya karena baru bisa mengunjungi Jakarta untuk menyapa para Primadona.
"Saya gak nyangka energinya sepanas ini. Kita selalu lihat di internet kalau kalian minta kami datang kesini. Maaf baru datang sekarang. Saya senang bisa datang akhirnya. Ini baru mulai mari kita enjoy sampai akhir," kata Jae-jin.
Di akhir-akhir penampilan, Hong-ki kembali mengungkapkan penyesalannya karena baru bisa mengunjungi Jakarta setelah sekian lamanya debut.
"Kita menyesal tidak datang kesini secepatnya. Kita berharap semoga ke depannya kita ketemu lagi, jadi dukung kita dan promosikan kita ya."
"Jadi meskipun baru ketemu pertama kali setelah 17 tahun semoga ini jadi kenangan kita," ungkapnya.
FTIsnland diketahui baru-baru ini merilis mini album terbaru mereka “Sage” pada September 2023.
Mereka memulai tur ‘Hey Day’ di seluruh Asia, juga menambahkan pertunjukan Jakarta yang dinanti-nantikan ini ke dalam tur tersebut.
Load more